Rahasia Agar Hubungan Suami Istri Tetap Harmonis, Buya Yahya Bagikan Tipsnya

Rahasia Agar Hubungan Suami Istri Tetap Harmonis, Buya Yahya Bagikan Tipsnya

Buya Yahya Bagikan Tips Agar Hubungan Suami Istri Tetap Harmonis-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Buya Yahya, seorang pendakwah ternama, baru-baru ini membagikan tips yang efektif untuk menjaga keharmonisan hubungan suami-istri.

Tips ini khusus ditujukan bagi pasangan yang telah menikah lama dan mengalami pasang surut dalam hal cinta dan kasih sayang.

Salah satu aspek penting yang ditekankan oleh Buya Yahya adalah menciptakan sebab-sebab cinta, baik dari segi kebaikan lahir maupun batin.

BACA JUGA:Hati-Hati! Azab Orang yang Tak Mau Membayar Hutang Sangat Dahsyat, Buya Yahya: Langsung dari Allah

BACA JUGA:Ingin Hidup Bahagia dan Indah Ala Nabi, Buya Yahya Bagikan Caranya

Buya Yahya menyarankan agar seorang istri menjaga penampilan fisiknya dengan selalu berusaha tampil bersih dan menarik untuk suami.

Selain itu, kebersihan hati dan perilaku juga sangat penting, dengan memastikan bahwa tutur kata dan tindakan istri selalu menyenangkan suami.

Hal tersebut disampaikan Buya Yahya dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Buya Yahya.

"Seorang istri suatu malam membangunkan suaminya dengan memercikan air kewajahnya, suaminya tidak akan marah karena itu pernah dilakukan baginda nabi," kata Buya Yahya.

Istri diajarkan untuk tidak hanya memperhatikan kecantikan fisik, tetapi juga kecantikan hati, yang merupakan faktor penting dalam menjaga hubungan suami-istri.

BACA JUGA:Ingin Hati Gundah Menjadi Gembira, Buya Yahya: Lakukan Cara Ini Sebagai Solusi

BACA JUGA:Tak Mendapat Restu Ibu untuk Menikah, Apakah Termasuk Menentang Ridho Allah SWT? Ini Kata Buya Yahya

Meningkatkan pengabdian kepada suami dianggap sebagai kunci, dengan memperhatikan keinginan suami dan mematuhi perintahnya.

Setelah menerapkan langkah-langkah tersebut, Buya Yahya menekankan pentingnya berdoa kepada Allah SWT dengan penuh keikhlasan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: