Ternyata Alpukat Bisa Menurunkan Kolesterol, dr Zaidul Akbar Bagikan Caranya
dr Zaidul Akbar jelaskan cara menurutnkan kolesterol dengan alpukat-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Mmenurut dr Zaidul Akbar buah alpukat memiliki berbagai manfaat, termasuk kemampuannya dalam meredakan kolesterol tinggi, asalkan dikonsumsi dengan cara yang tepat.
dr Zaidul Akbar menjelaskan bahwa mengonsumsi alpukat secara rutin dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh.
Kadar kolesterol tinggi adalah kondisi di mana seseorang memiliki kelebihan lemak dalam darah.
BACA JUGA:Benarkah Minum Kopi Bagus untuk Kesehatan? Ini Kata dr Zaidul Akbar
BACA JUGA:Ternyata Minum Kopi Bisa Turunkan Berat Badan, dr Zaidul Akbar Jelaskan Caranya
Menurut para ahli, kadar kolesterol yang tinggi dapat menghambat aliran darah melalui pembuluh darah dan meningkatkan risiko masalah jantung atau stroke.
dr Zaidul Akbar menyarankan bahwa, selain mengonsumsi obat yang hanya memberikan solusi sementara, langkah lain untuk mengatasi masalah ini adalah dengan mengubah pola hidup menjadi lebih sehat.
dr Zaidul Akbar merekomendasikan peningkatan konsumsi buah dan sayuran, menerapkan diet rendah lemak jenuh dan lemak trans, serta mengurangi asupan minyak, garam, dan gula berlebihan.
Selain itu, rajin berolahraga dan berhenti merokok juga merupakan langkah penting.
Bagi mereka yang sudah mengalami kadar kolesterol tinggi, obat-obatan dapat digunakan untuk membantu menurunkan kadar kolesterol tersebut.
Obat-obatan ini mudah ditemukan di apotek dan toko ritel modern. Sebagai alternatif, mengonsumsi buah alpukat juga dapat membantu menstabilkan kadar kolesterol tinggi.
BACA JUGA:Meskipun Manis, Ternyata Air Tebu Baik Bagi Penderita Diabetes, Berikut Penjelasan dr Zaidul Akbar
BACA JUGA:Cara Mencegah Lapar di Malam Hari, dr Zaidul Akbar Sarankan Minum Ini
Menurut dr Zaidul Akbar, buah alpukat tidak hanya lezat, tetapi juga mengandung nutrisi penting seperti folat yang bermanfaat untuk kesehatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: