Ini Dia 7 Makanan dan Minuman yang Bantu Redakan Gangguan Kecemasan

Ini Dia 7 Makanan dan Minuman yang Bantu Redakan Gangguan Kecemasan

Ada beberapa jenis makanan diketahui memiliki efek menenangkan otak sehingga bisa membantu meredakan gejala kecemasan atau anxiety disorder.-Pinterest -

BENGKULUEKSPRESS.COM - Ada sejumlah cara yang bisa di lakukan untuk mengatasi kecemasan salah satunya adalah dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung nutrisi alami yang dapat mengurangi gangguan kecemasan

Tahukah kamu, ada beberapa jenis makanan diketahui memiliki efek menenangkan otak sehingga bisa membantu meredakan gejala kecemasan atau anxiety disorder.

Untuk mengetahui sejumlah makanan dan minuman yang dapat bantu atasi kecemasan. Artikel ini akan memberikan infomasi selengkapnya pada penjelasan di bawah ini. 

Gangguan kecemasan atau anxiety disorder dapat diatasi dengan mengonsumsi makanan dan minuman sehat. Berikut adalah sejumlah minuman dan makanan yang bisa membantu mengatasi Gangguan kecemasan.  

BACA JUGA:Ini 3 Khodam yang Dapat Memberikan Ilmu Kebal

1. Cokelat Hitam

Cokelat hitam merupakan jenis makanan yanng dapat mengatasi dan mengurangi gangguan kecemasan. Cokelat hitam mengandung flavonoid, seperti katekin dan epikatekin, yang berperan sebagai antioksidan. 

Kandungan tersebut dapat bermanfaat bagi fungsi otak serta memiliki efek pelindung saraf. Secara khusus, flavonoid bisa meningkatkan aliran darah ke otak sekaligus jalur sinyal sel.

Sejumlah efek tersebut memungkinkan seseorang untuk menyesuaikan diri lebih baik terhadap situasi stres yang bisa menyebabkan kecemasan dan gangguan suasana hati lainnya. 

Selain itu, cokelat hitam juga dinilai memiliki rasa yang menenangkan bagi seseorang yang mengalami gangguan suasana hati.

BACA JUGA:8 Manfaat Oyong untuk Mencukupi Kebutuhan Serat Harian

2. Teh Chamomile

Tidak banyak yang tahu jika teh chamomile dapat membanntu mengurangi kecemasan. Hal ini dikarenakan chamomile mengandung sifat antioksidan dan antiinflamasi (antiradang) yang bisa membantu menurunkan peradangan yang berkaitan dengan kecemasan.

Selain itu, minuman yang satu ini juga dipercaya dapat membantu mengatur neurotransmitter yang berhubungan dengan suasana hati, seperti dopamin, serotonin, dan GABA (gamma-aminobutyric acid). 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: