Jalan Datangnya Rezeki Bagi Seseorang, Al Qur'an Sebut Ada 8 Pintu Rezeki
Delapan pintu rezeki yang dijelaskan Allah SWT dalam Al Qu'an-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Allah SWT telah menetapkan rezeki untuk semua makhluk-Nya sejak awal penciptaan hingga masuk ke liang lahad.
Rezeki bagi manusia tidak hanya berupa harta, tetapi juga meliputi nikmat iman Islam, keluarga yang harmonis, dan kesehatan.
Dikutip dari buku Mengetuk Pintu Rezeki oleh Irwan Kurniawan, M.Ag., disebutkan bahwa Allah SWT telah menjamin rezeki setiap makhluk-Nya, namun terkadang rezeki tersebut tidak datang dengan sendirinya. Ada rezeki yang harus diraih melalui usaha.
BACA JUGA:Agar Rezeki Lancar dan Kerjaan Berkah, Amalkan Doa Berikut Saat Pertama Kali Masuk Kerja
Manusia diberi akal dan pikiran untuk digunakan dalam mencari dan menjemput rezeki. Upayakan juga dengan rasa syukur, ikhlas, dan keyakinan penuh bahwa Allah akan memberikan rezeki dari arah yang tidak terduga.
Beberapa ayat dalam Al-Qur'an membahas mengenai pintu rezeki. Ayat-ayat ini menegaskan bahwa rezeki dari Allah SWT tidak terbatas pada apapun dan siapapun.
Adapun ayat-ayat Al Qur'an yang menerangkan tentang pintu rezeki adalah:
1. Rezeki Telah Dijamin
Hal tersebut terdapat dalam surah Al HUD ayat 6
۞ وَمَا مِن دَآبَّةٍ فِى ٱلْأَرْضِ إِلَّا عَلَى ٱللَّهِ رِزْقُهَا وَيَعْلَمُ مُسْتَقَرَّهَا وَمُسْتَوْدَعَهَا ۚ كُلٌّ فِى كِتَٰبٍ مُّبِينٍ
(Wa mā min dābbatin fil-arḍi illā 'alallāhi rizquhā wa ya'lamu mustaqarrahā wa mustauda'ahā, kullun fī kitābim mubīn).
Artinya:
"Dan tidak ada suatu binatang melata pun di bumi melainkan Allah-lah yang memberi rezekinya, dan Dia mengetahui tempat berdiam binatang itu dan tempat penyimpanannya. Semuanya tertulis dalam Kitab yang nyata (Lauh mahfuzh),".
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: