Simak 7 Tips Persiapan Pernikahan dengan Budget Terbatas, Momen Nikah Tetap Berkesan dan Hikmat

Simak 7 Tips Persiapan Pernikahan dengan Budget Terbatas, Momen Nikah Tetap Berkesan dan Hikmat

Tips persiapan pernikahan dengan budget yang terbatas -Pinterest -

BENGKULUEKSPRESS.COM - Sebelum menggelar resepsi pernikahan, persiapan merupakan salah satu hal yang terpenting yang harus diperhatikan. 

Saat ini banyak pasangan pengantin yang memilih menikah dengan persiapan budget yang lebih murah. Ini disebabkan karena beberapa faktor salah satunya faktor ekonomi. 

Untuk itu, ada baiknya saat ingin menggelar resepsi pernikahan yang sederhana dengan budget yang terbatas, kamu bisa menghemat pengeluaran, guna membiayai kebutuhan yang lebih penting ketika menjalani hidup bersama pasangan dalam berumah tangga.

Kamu masih bisa menggelar pesta pernikahan dengan budget minim, tapi tetap berkesan. Ada beberapa tips persiapan pernikahan dengan budget yang murah yang bisa kamu jadikan refrensi untuk mempersiapkan pernikahanmu ke depannya. 

Berikut tips persiapan pernikahan dengan budget murah, namun tetap berkesan dan bisa menjadi kenangan yang indah bersama pasangan. 

BACA JUGA:Hati-hati! Berbagi Alat Makan dengan Teman Bisa Menularkan Penyakit

1. Pilih Tempat yang Tepat

Tempat untuk pelaksanaan pernikahan menjadi pertimbangan utama bagi kamu yang ingin mengadakan pernikahan dengan budget terbatas. Tentunya jika kamu ingin melangsungkan pernikahan, kamu wajib diperhatikan adalah tempat yang tepat. 

Tempat yang kamu pilih bukan hanya harus bagus, tapi juga sesuai dengan rencana pengeluaran yang telah kamu tentukan sebelumnya. Sebisa mungkin cari tempat yang bagus dan menarik, namun tidak terlalu mewah.

2. Sewa Fotografer dan Band Pemula

Dalam pesta pernikahan berfoto merupakan moment yang harus di abadikan. Nah, jika kamu ingin mengabadikan moment berharga saat pernikahan kamu bisa menyewa fotografer pemula. 

Biarpun mereka pemula, tidak berarti hasilnya akan jelek. Karena, zaman sekarang banyak anak-anak muda yang hasil dan perlengkapan fotografinya tak kalah dengan para profesional. 

BACA JUGA:Simak 5 Cara Menghilangkan Pegal di Tangan dengan Cara Sederhana

Akan menjadi nilai tambah, apabila kamu memiliki teman baik yang punya hoboi memotret. Kamu tentu bisa meminta bantuannya. Selain itu, untuk menurunkan biaya pernikahan, kamu juga bisa menyewa band atau disc jockey (DJ) yang juga pemula.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: