Begini Cara Merawat Kulit Kombinasi agar Tetap Sehat

Begini Cara Merawat Kulit Kombinasi agar Tetap Sehat

Pada dasarnya, jenis kulit kombinasi membutuhkan produk yang diformulasikan bisa melembabkan area wajah yang kering, sekaligus menyeimbangkan sebum di area wajah yang lebih berminyak.--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Memiliki kulit wajah kombinasi bukan jadi penghalang untuk tampil menawan dan percaya diri. Jika Anda memiliki tipe kulit tersebut, ada beberapa cara merawat kulit kombinasi yang bisa Anda lakukan di rumah, agar kulit Anda bisa tetap sehat dan bebas masalah.

Muncul garis-garis halus bersamaan dengan jerawat, komedo, dan pori-pori besar kerap dialami oleh pemilik kulit kombinasi. Untuk mengatasinya, tak cukup cuci muka saja. Diperlukan penggunaan produk skin care dan cara perawatan yang tepat, agar hasilnya efektif, maksimal, dan tidak menyebabkan iritasi atau jerawat.

BACA JUGA:Benarkah Sperma Bermanfaat untuk Memuluskan Wajah? Ini Fakta yang Perlu Anda Tahu

Sebelum Anda mulai mengambil langkah untuk merawat kulit kombinasi, penting untuk mengetahui apa saja ciri-ciri kulit kombinasi. Di antaranya adalah pori-pori besar, berminyak, atau terlihat berkilau di zona T (hidung, dagu, dan dahi), tetapi kering di sekitar pipi dan bawah mata.

Cara Merawat Kulit Kombinasi
Berikut adalah beberapa cara merawat kulit kombinasi yang bisa Anda lakukan untuk menjaga kulit tetap sehat:

1. Bersihkan wajah secara rutin
Agar tetap bersih dan sehat, kulit wajah perlu dicuci 2 kali sehari, yaitu pada pagi dan malam hari. Khusus untuk kulit kombinasi, pilihlah sabun pembersih wajah dengan formula yang ringan serta tidak mengandung parfum, minyak, dan bahan kimia terlalu keras, seperti asam salisilat, alkohol, atau benzoil peroksida.

BACA JUGA:Warga Rejang Lebong Diduga Tewas Dibunuh Istri, Ditemukan Terkapar di Kebun Jagung

Sebagai gantinya, pilihlah sabun pembersih wajah berbahan lembut yang dapat menenangkan kulit tanpa membuatnya lebih kering, lebih lembap, atau berjerawat. Bahan pembersih wajah yang disarankan untuk kulit kombinasi adalah vitamin E, minyak kernel aprikot, minyak alpukat, asam laktat, dan teh hijau.

2. Gunakan toner wajah
Setelah membersihkan wajah pada pagi dan malam hari, jangan lupa untuk mengaplikasikan toner wajah. Toner bermanfaat untuk menghilangkan minyak berlebih sekaligus menjaga kulit tetap terhidrasi. Agar tidak menyebabkan jerawat, formula toner yang disarankan untuk jenis kulit kombinasi adalah toner yang bebas alkohol, serta mengandung ekstrak bahan alami dan kandungan asam yang ringan, seperti hialuronat dan asam laktat.

BACA JUGA:Makanan Hati Dalam Islam, Gus Iqdam: Agar Tak Capek Bahkan Mati Selamanya

3. Gunakan pelembap dan tabir surya
Cara merawat kulit kombinasi yang juga tak boleh dilewatkan adalah mengoleskan pelembap dan tabir surya. Ada 2 jenis pelembap yang cocok untuk jenis kulit ini, yaitu pelembab formula krim untuk area kulit kering dan formula berbahan dasar air yang ringan untuk area kulit yang berminyak.

Tabir surya atau sunscreen dengan minimal SPF 30 juga penting untuk melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari, mencegah kulit tebakar, dan menghalau tanda-tanda penuaan dini. Khusus untuk kulit kombinasi, pilihlah pelembap dan tabir surya berlabel non-comedogenic dan bebas minyak.

4. Lakukan eksfoliasi kulit
Eksfoliasi kulit seminggu sekali menggunakan pembersih wajah yang mengandung scrub juga merupakan salah satu cara untuk merawat kulit kombinasi. Eksfoliasi diperlukan untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan menjaga pori-pori tetap bersih, sekaligus melembapkan area wajah yang kering.

BACA JUGA:Gus Baha Bagikan Amalan Ampuh, Agar Cepat Kaya dan Terhindar dari Hidup Susah

Selain itu, jangan lupa menggunakan masker wajah secara rutin seminggu sekali dan membersihkan wajah dengan teknik double cleansing, terutama setelah berpergian. Tujuannya adalah untuk menghilangkan sisa make up atau kotoran, agar pori-pori tidak tersumbat.

5. Terapkan pola makan sehat
Apa pun jenis kulitnya, Anda perlu menerapkan pola makan sehat dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang, memperbanyak konsumsi buah dan sayur, serta mencukupi kebutuhan cairan tubuh. Bila perlu, konsumsilah suplemen asam lemak, seperti suplemen minyak ikan dengan DHA dan EPA, agar kulit tetap terhidrasi dengan baik.

BACA JUGA:Saat Ada Anggota Tubuh yang Sakit, Bacakan Doa Berikut Ini

Pada dasarnya, jenis kulit kombinasi membutuhkan produk yang diformulasikan bisa melembabkan area wajah yang kering, sekaligus menyeimbangkan sebum di area wajah yang lebih berminyak. Jadi, untuk menemukan produk yang cocok mungkin akan membutuhkan lebih banyak waktu dibandingkan dengan jenis kulit lainnya. Berbagai cara merawat kulit kombinasi di atas bisa Anda jadikan panduan untuk menjaga kulit agar bersih dan sehat. Semoga bermanfaat. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: