Doa Meminta Rezeki, Amalkan Setelah Sholat Tahajud, Agar Rezeki Lancar dan Melimpah

Doa Meminta Rezeki, Amalkan Setelah Sholat Tahajud, Agar Rezeki Lancar dan Melimpah

Doa Meminta Rezeki Setelah Sholat Tahajud-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Umat Islam dianjurkan untuk berdoa. Di bawah ini akan dibahas salah satu doa minta rezeki yang dapat dirutinkan setelah sholat tahajud.

Tahajud berasal dari bahasa Arab yang berarti berupaya melawan atau meninggalkan tidur.

Dalam istilah fiqih, tahajud adalah sholat sunnah yang dilakukan di malam hari setelah tidur.

BACA JUGA:Agar Sakit Gigi Cepat Sembuh, Amalkan Doa yang Diajarkan Rasulullah SAW Berikut Ini

BACA JUGA:Ketika Telinga Berdengung, Baca Doa Berikut Ini

Sholat tahajud adalah salah satu amalan sunnah di luar sholat wajib yang memiliki banyak keutamaan.

Dari Abu Hurairah ra, dan ia menisbahkan kepada Nabi Muhammad SAW, ia berkata:

"Nabi SAW ditanya shalat apa yang paling utama setelah shalat Maktubah dan puasa apa yang paling utama setelah puasa bulan Ramadhan?’ Lalu Nabi SAW menjawab: ‘Shalat paling utama setelah shalat Maktubah adalah shalat di tengah malam dan puasa paling utama setelah puasa bulan Ramadhan adalah puasa bulan Allah, Muharam’," (HR Muslim).

Dari Abu Umamah al-Bahili ra, Rasulullah SAW bersabda:

"Kalian lakukanlah terus qiyâmyul lail (dengan melakukan shalat Tahajud), karena hal itu merupakan kebiasaan orang-orang shaleh sebelum kalian. Qiyâmul lail (dengan melakukan shalat Tahajud) merupakan ibadah kalian kepada Tuhan kalian, melebur berbagai kesalahan dan mencegah dari dosa’," (HR al-Hakim)

Sholat tahajud merupakan sholat sunnah yang sangat dianjurkan karena memiliki banyak keutamaan, termasuk dikabulkannya doa.

Setelah melaksanakan sholat tahajud, Rasulullah SAW mengajarkan untuk membaca doa.

Salah satu doa yang diajarkan untuk memohon ampunan dari dosa adalah sebagai berikut:

 اَللهم رَبَّنَا لَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ قَيِّمُ السَّمَوَاتِ وَاْلأَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ مَلِكُ السَّمَوَاتِ واْلأَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ نُوْرُ السَّمَوَاتِ وَاْلأَرْضِ وَمَنْ فِيْهِنَّ. وَلَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ الْحَقُّ، وَوَعْدُكَ الْحَقُّ، وَلِقَاءُكَ حَقٌّ، وَقَوْلُكَ حَقٌّ، وَالْجَنَّةُ حَقٌّ، وَالنَّارُ حَقٌّ، وَالنَّبِيُّوْنَ حَقٌّ، وَمُحَمَّدٌ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ حَقٌّ، وَالسَّاعَةُ حَقٌّ. اَللهم لَكَ أَسْلَمْتُ، وَبِكَ آمَنْتُ، وَعَلَيْكَ تَوَكَّلْتُ، وَإِلَيْكَ أَنَبْتُ، وَبِكَ خَاصَمْتُ، وَإِلَيْكَ حَاكَمْتُ، فَاغْفِرْ لِيْ مَا قَدَّمْتُ وَمَا أَخَّرْتُ وَمَا أَسْرَرْتُ وَمَا أَعْلَنْتُ وَمَا أَنْتَ أَعْلَمُ بِهِ مِنِّي. أَنْتَ الْمُقَدِّمُ وَأَنْتَ الْمُؤَخِّرُ لآ اِلَهَ إِلَّا أَنْتَ. وَلَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللهِ

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: