Agar Mendapatkan Rezeki yang Tak Disangka-sangka, Ustaz Abdul Somad: Amalkan Ibadah Ini Secar Rutin

Agar Mendapatkan Rezeki yang Tak Disangka-sangka, Ustaz Abdul Somad: Amalkan Ibadah Ini Secar Rutin

Ustaz Abdul Somad bagikan amalan agar mendapatkan rezeki yang tak disangka-sangka-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Ustaz Abdul Somad menjelaskan bahwa rezeki yang tidak disangka-sangka datang dari Allah SWT kepada hamba-Nya.

Menurut Ustaz Abdul Somad, ada satu amal ibadah yang dapat menyebabkan seseorang dilimpahkan rezeki yang banyak oleh Allah SWT.

Amalan tersebut adalah istighfar, Ustaz Abdul Somad menganjurkan untuk melakukan istighfar secara rutin.

BACA JUGA:Kebiasaan Rasulullah SAW di Awal Dzulhijjah, Ustaz Abdul Somad: Informasi Langsung dari Istri Nabi

BACA JUGA:Agar Dimurahkan Rezeki, Panjang Umur dan Sehat, Ustaz Abdul Somad Bagikan Tipsnya

Ustaz Abdul Somad menjelaskan bahwa ada tiga keutamaan yang akan diraih oleh kaum muslimin yang gemar beristighfar.

Pendakwah yang disapa UAS menyebut salah satu pahala yang Allah limpahkan adalah rezeki yang tidak disangka-sangka.

Kalimat istighfar sering dibaca baik secara lisan maupun dalam hati, sebagai bagian dari dzikir kepada Allah SWT.

Istighfar dapat dibaca kapan saja dan dalam keadaan apapun, termasuk setelah shalat, yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW.

Ustaz Abdul Somad menjelaskan sabda Nabi Muhammad SAW bahwa siapa yang terus-menerus melakukan, mengucapkan, merenungkan, dan mengamalkan istighfar, maka Allah akan menjanjikan tiga hal.

Hal tersebut disampaikan Ustaz Abdul Somad dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube VDVC religi.

"Segala kesulitan atau kesusahannya diberikan kelapangan, segala masalah atau kesempitan diberikan Allah solusi, dan Allah berikan rezeki dari arah yang tidak disangka-sangka," sampai Ustaz Abdul Somad.

BACA JUGA:5 Hal Penting tentang Rezeki dan Keyakinan, Berikut Penjelasan Ustaz Abdul Somad

BACA JUGA:Agar Rezeki Melimpah, Ustaz Abdul Somad Bagikan Rahasianya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: