Brand Lokal! Terbaik! Berikut 10 Parfum Rambut yang Wangi Tahan Lama

 Brand Lokal! Terbaik! Berikut 10 Parfum Rambut yang Wangi Tahan Lama

buat kamu yang kerap mengalami rambut apek bahkan tak lama setelah keramas, kamu bisa mencoba solusi pertama yaitu menggunakan parfum rambut atau hair mist--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Tidak hanya tubuh, rambut juga perlu parfum agar tetap wangi dan terhindar dari bau tidak sedap. Masalah rambut apek memang dialami sebagian orang, apalagi bagi kita yang tinggal di negara tropis. Cuaca panas yang merangsang produksi minyak berlebih di kulit kepala bisa jadi faktor rambut apek.

Selain itu, faktor lain dari rambut yang apek adalah perubahan hormon hingga adanya kondisi medis tertentu. Nah, buat kamu yang kerap mengalami rambut apek bahkan tak lama setelah keramas, kamu bisa mencoba solusi pertama yaitu menggunakan parfum rambut atau hair mist. Produk ini akan membantu rambut tetap wangi.

BACA JUGA:Cocok Buat Nge-Date! Inilah Deretan Parfum Evangeline yang Paling Wangi

Ada banyak merek perawatan tubuh asal Indonesia yang kini memproduksi parfum rambut, tapi yang mana yang terbaik? Nah, berikut kami berikan beberapa rekomendasinya yang bisa kamu coba.

1. HMNS Hair & Body Mist My 1st O
Rekomendasi parfum rambut brand lokal pertama adalah dari HMNS. Merek parfum lokal yang satu ini pastinya sudah tidak asing di kalangan masyarakat Indonesia. Brand ini mengeluarkan produk Hair & Body Mist yang bisa digunakan untuk membuat rambut tetap wangi. Ada beberapa varian yang bisa dipilih, namun kami merekomendasikan varian My 1st O dengan aroma segar.

2. RUNA Meteor Shower Antibacterial Hair Mist
Rekomendasi selanjutnya adalah RUNA Meteor Shower Antibacterial Hair Mist. Menurut klaimnya, produk ini tidak hanya memberi aroma segar, namun juga melembutkan dan melindungi rambut, berkat kandungan minyak kastor sebagai heat protectant, aloe, ekstrak ginseng, dan panthenol.

BACA JUGA:Penampilanmu Dijamin Maksimal! Ini Dia Parfum Wanita Terbaik dengan Harga Murah

3. Grace and Glow Black Opium Perfume Hair Mist
Masih dari merek lokal, parfum rambut yang wangi tahan lama selanjutnya adalah dari brand Grace and Glow. Ada beberapa varian yang tersedia, namun yang direkomendasikan adalah Black Opium. Produk ini mengandung Golden Marula dan Olive Oil. Fungsinya tak hanya memberi sensasi wangi namun juga menutrisi dan membuat rambut tampak sehat.

4. Tumbuh Lab Hair Mist
Kamu bisa mengatasi rambut apek, rusak, dan susah diatur dengan memakai Tumbuh Lab Hair Mist. Produk ini mengandung Keravis PE, rosewater, rosemary essential oil, dan ylang-ylang essential oil. Kombinasi bahan tersebut diklaim tak hanya sebagai pewangi, tapi juga mampu menutrisi serta menjaga warna rambut.

5. Ellips Vitamin Hair Mist Sweet & Silky
Ellips Vitamin Hair Mist Sweet & Silky diklaim dapat membuat rambut wangi dan lembut. Ada kandungan Pro Vit B5 yang diklaim membuat rambut penggunanya bisa lembut sepanjang hari. Ada beberapa varian yang tersedia, namun Sweet & Silky adalah yang direkomendasikan. Selain penuh manfaat, produk ini juga direkomendasikan berkat harganya yang terjangkau.

BACA JUGA:Pilihan Parfum Aroma Vanilla yang Wanginya Tahan Lama

6. Marina Hair & Body Mist Cologne Wisteria Garden
Marina Hair & Body Mist Cologne Wisteria Garden bisa jadi pilihan terbaik untuk kamu yang ingin rambut tetap wangi segar tahan lama. Hair mist ini juga cocok untuk kamu yang berhijab. Beberapa varian tersedia yang bisa kamu pilih sesuai selera. Namun kali ini kami merekomendasikan varian Wisteria Garden.

7. Geamoore Hair and Bodymist
Parfum rambut wanita wangi tahan lama dan harga terjangkau bisa kamu dapatkan dari brand lokal Geamoore. Produk Geamoore Hair and Bodymist ini bisa untuk parfum badan, baju, sekaligus rambut. Kandungan castor oil, glycerin, carnitine, dan protein di dalamnya diklaim bisa untuk melindungi rambut. Ada empat varian yang bisa dipilih yaitu Coco Vanilla, Dreamy Baby, Daily Dose, dan Warm & Cozy.

8. Brunbrun Paris Parfume Wanita Hair And Body Mist Vanilla
Penyuka aroma vanilla, yuk cek produk yang satu ini. Brunbrun Paris Parfume Wanita Hair And Body Mist Vanilla cocok untuk kamu yang ingin rambut harum vanilla dan tampak berkilau. Produk ini bahkan mengandung Hydrolyzed Keratin yang membantu memperbaiki rambut rusak.

BACA JUGA:Ini Dia Pilihan Parfum Pria Terbaik yang Wangi dan Tahan Lama

9. PINKBERRY Hair & Body Mist Evening Tea
PINKBERRY Hair & Body Mist Evening Tea adalah produk yang cocok untuk kamu yang ingin mendapatkan rambut wangi segar. Varian Evening Tea adalah yang direkomendasikan karena memiliki wangi lembut yang mampu memberikan rasa nyaman dan tenang.

10. Lou’s Garden Hair Perfume Mist
Rekomendasi terakhir dalam daftar ini adalah Lou’s Garden Hair Perfume Mist. Ada kandungan peppermint dalam produk ini yang mampu menyegarkan rambut dengan tahan lama. Produk ini cocok untuk kamu yang berhijab, bahkan sangat baik juga untuk kamu para pria yang kerap terpapar cuaca panas.

BACA JUGA:Pembukaan Badan di Dusun Sinar Bulan Desa Bukit Tinggi Jalan Capai 100%

Itu dia beberapa rekomendasi parfum rambut atau hair mist lokal yang akan membuat rambut wangi tahan lama. Parfum rambut dalam daftar di atas tak hanya untuk wanita namun juga cocok untuk para pria. Selain brand lokal di atas, kamu juga bisa coba rekomendasi parfum rambut dari brand luar yaitu Makarizo Hair Energy Scentsation.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: