6 Manfaat Menakjubkan Okra Bagi Kesehatan Tubuh

6 Manfaat Menakjubkan Okra Bagi Kesehatan Tubuh

Okra adalah buah polong-polongan berbentuk kapsul yang dihasilkan dari tanaman berbunga bernama Abelmoschus esculentus-Pinterest -

BENGKULUEEKSPRESS.COM - Okra adalah buah polong-polongan berbentuk kapsul yang dihasilkan dari tanaman berbunga bernama Abelmoschus esculentus. 

Okro dilapisi bulu karena sebetulnya masih termasuk ke dalam keluarga perdu atau kapas-kapasan (Malvaceae). 

Tanaman induk okra masih bersaudara dengan pohon kapuk randu, pohon cokelat (kakao), tembakau, serta bunga kembang sepatu. Di Indonesia sendiri, kadang “sayuran” hijau ini disebut bendi

Sayur bendi sebenarnya ada yang berwarna merah dan hijau. Akan tetapi, bendi berwarna hijaulah yang paling sering diolah dan mudah ditemui di pasaran.

Selain, itu sayuran yang satu ini memiliki kandungan yang kaya akan nutrisi. Menariknya lagi, okra termasuk sumber makanan nabati yang kaya antioksidan, termasuk katekin oligomer, turunan flavonoid, dan fenolik. Ketiganya memiliki sifat antimikroba dan antiradang yang baik.

BACA JUGA:Ingin Wajah Glowing Tanpa Flek Hitam, dr Zaidul Akbar Bagikan Resep Menggunakan 2 Bahan Ini

Tak heran jika sayuran ini banyak memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Berikut beragam manfaat okra untuk menunjang kesehatan tubuh:

1. Meredakan asma

Okra dipercaya dapat membantu mengendalikan asma karena antioksidan dan vitamin C-nya cukup tinggi. Merangkum berbagai studi, kekurangan vitamin C menyebabkan sel dan jaringan tubuh, termasuk paru-paru, rentan mengalami peradangan kronis.

2. Melancarkan pencernaan

Serat tidak larut membantu menambah berat feses sementara juga meringankan “perjalanan”nya melewati usus hingga akhirnya dibuang. Makan makanan tinggi serat tak larut secara teratur membantu membersihkan usus sehingga memungkinannya bekerja lebih efektif. 

Jika usus lebih efisien menyalurkan sisa-sisa makanan, Anda cenderung akan terhindar dari masalah sembelit dan diare. Namun, tidak hanya itu. 

Nyatanya kandungan antiradang dan antibakteri dalam buah polong ini juga bisa mencegah Anda dari masalah radang lambung, iritasi usus (irritable bowel syndrome/IBS), dan masalah pencernaan lainnya. 

BACA JUGA:Agar Awet Muda, Bebas Kanker, Darah Tinggi, dan Kolesterol, dr Zaidul Akbar Sarankan Konsumsi Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: