Bye-bye Nyamuk Nakal, Intip Bahan Alami Usir Nyamuk di rumah

Bye-bye Nyamuk Nakal, Intip Bahan Alami Usir Nyamuk di rumah

Minyak thyme efektif mengusir nyamuk yang menjadi penyebab malaria-Pinterest -

BENGKULUEKSPRESS.COM - Siapa yang sering merasa terganggu dengan keberadaan nyamuk di rumah. nyamuk merupakan serangga yang sering menjadi pembawa penyakit berbahaya, seperti demam berdarah, west nile, zika dan malaria.

Sebagian orang akan menggunakan bahan alami untuk mengusir nyamuk di rumah untuk menekan biaya pengeluaran.

Guna menekan populasi nyamuk, kamu bisa menggunakan bahan alami, lantas apa saja bahan alami apa yang bisa digunakan untuk mengusir nyamuk di rumah. 

Dikutip dari laman halodoc.com ada bahan-bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk menekan populasi nyamuk di rumah? Yuk, simak bahan alami pengusir nyamuk berikut ini. 

BACA JUGA:Manfaat Jalan Kaki bagi Kesehatan Tubuh

Bahan Alami Pengusir Nyamuk

1. Serai

Serai atau lemongrass (Cymbopogon citratus) merupakan tanaman wangi yang mempunyai banyak manfaat bagi manusia.

Tanaman herbal ini menjadi salah satu wewangian favorit banyak orang karena dapat memancarkan aroma yang menyenangkan dan menenangkan.

Tidak heran bila bahan alami ini digunakan dalam berbagai produk komersial seperti parfum, aromaterapi, lotion dan lilin. 

Nah, serai mengandung citronella, minyak alami yang terkenal di seluruh dunia sebagai bahan alami pengusir nyamuk.

BACA JUGA:Jangan Sampai Merugi, Simak Cara Mengatasi Penyakit Tetelo pada Ayam

2. Bunga lavender

Bukan tanpa alasan bila banyak produk losion antinyamuk yang menggunakan aroma lavender.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: