Benarkah, Mengikat Rambut Bikin Sakit Kepala, Ternyata Ini Penyebabnya

Benarkah, Mengikat Rambut Bikin Sakit Kepala, Ternyata Ini Penyebabnya

Ponytail headache biasa terjadi, tapi lebih mungkin dialami orang yang sudah sering mengalami sakit kepala tegang, migrain, atau memiliki kondisi nyeri kronis seperti fibromyalgia. 

Saraf oksipital (yang ada di bagian belakang kepala) dan saraf trigeminal (di sekitar wajah) adalah saraf yang sering dipengaruhi oleh kompresi dari aksesoris kepala. Salah satunya ikat rambut dan cara mengikatnya.

Cara Mengatasi Sakit Kepala Akibat Mengikat Rambut

Jika sakit kepala mulai sering menyerang, yuk ikuti langkah-langkah ini untuk mengatasinya: 

1. Lepaskan kunciran

Cara pertama  yang bisa dilakukan adalah dengan melepaskan kunciran. Kemudian pijat kulit kepala dengan lembut di area yang terasa sakit dan ambil waktu sejenak untuk bernapas dalam-dalam.

Sakit kepala kompresi eksternal ini akan hilang dalam waktu satu jam setelah melepas ikatan rambut. Jika kamu sering mengalami sakit kepala seperti ini, sebaiknya pertimbangan untuk mengubah gaya rambut.

Lepaskan ikatan rambut setiap jam atau lebih untuk memberikan kesempatan pada saraf di kulit kepala untuk pulih dari rasa tegang karena ditarik. Jika kamu melakukan ini cukup sering, maka frekuensi ponytail headache akan berkurang.

BACA JUGA:Ini Dia Manfaat Cengkeh untuk Sakit Gigi yang Sayang Dilewatkan

2. Ganti gaya rambut dan minum obat

Memilih gaya rambut pendek atau mengepang rambut secara longgar mungkin bisa menjadi pilihan untuk mencegah ponytail headache. 

Jika perlu menata rambut dengan gaya ekor kuda untuk olahraga atau untuk sekedar kenyamanan, maka perhatikan waktunya. 

Apabila sakit kepala tidak dapat diatasi meski sudah minum obat, mungkin kondisi tersebut tidak berkaitan dengan gaya rambut. Kemungkinan ada penyebab lain yang tidak kamu ketahui. 

3. Jangan Mengikat Terlalu Kencang 

Jika ingin mengikat rambut sebaiknya kamu mengikat rambut tidak terlalu kencang. Karena pada dasarnya mengikat rambut terlalu kencang ini lah yang dapat menyebabkan munculnya rasa sakit kepala. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: