Doa Nabi Yunus Agar Hajat Cepat Terkabul, Ustaz Adi Hidayat: untuk Diri Sendiri dan Anak
Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Doa Nabi Yunus agar Hajat kita cepat terkabul-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM- Ustaz Adi Hidayat membagikan doa Nabi Yunus sebagai salah satu doa dengan keutamaan luar biasa, yang dapat mempercepat pengabulan hajat.
Hajat yang dimaksud mencakup beragam keinginan manusia, baik yang mendesak maupun yang muncul dari nafsu semata.
Waktu terbaik untuk mengamalkan doa Nabi Yunus adalah sebelum melaksanakan shalat subuh.
BACA JUGA:Berdoa di Waktu Ini, Ustaz Adi Hidayat: Hajat Sedalam Samuderapun Akan Terwujud
BACA JUGA:Doa Sebelum Salam Saat Sholat, Ustaz Adi Hidayat: Cepat Dikabulkan Allah SWT
Doa Nabi Yunus dapat diamalkan oleh para orang tua untuk memohon perlindungan atau bantuan bagi anak-anak mereka yang sangat membutuhkan.
Selain itu, doa ini juga bisa dilafalkan dengan niat untuk meminta agar anak mendapatkan pekerjaan yang lebih baik atau segala bentuk kebaikan lainnya yang diinginkan untuk mereka.
Hal tersebut disampaikan Ustaz Adi Hidayat dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Adi Hidayat Official.
Dalam video tersebut, Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa doa Nabi Yunus mencakup segala permohonan.
Selain itu, beliau juga menyebutkan bahwa doa ini dapat memberikan inspirasi kepada kita dalam setiap aspek kehidupan, termasuk dalam interaksi kita dengan Al-Quran.
Bacaan Doa Yunus tersebut terdapat dalam Al Qur'an surah Al Anbiyat ayat 87.
"Dari 83-84 kisah Nabi Ayyub alaihissalam, Nabi Zakaria-nya kemudian selanjutnya 85-86, 87-88-nya kemudian masuk pada kisan Nabi Yunus AS," ungkap Adi Hidayat.
Adapun bacaan Doa Nabi Yunus tersebut adalah:
لَا إِلَٰهَ إِلَّا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: