Cara Membersihkan Mesin Mobil yang Aman dan Tidak Merusak

Cara Membersihkan Mesin Mobil yang Aman dan Tidak Merusak

Membersikan mobil menjadi keharusan untuk menjaga penampilan dan kebersihan mobil. -freepik.com -

BENGKULUEKSPRESS.COM - Membersikan mobil menjadi keharusan untuk menjaga penampilan dan kebersihan mobil. 

Membersihkan bagian luar mobil sudah biasa dilakukan, namun bagaimana dengan membersihkan bagian dalam mobil seperti mesin? Belum banyak yang mengetahui bagaimana mencuci bagian mesin mobil

Tak jarang, sebagian pengguna kendaraan roda empat lebih mempercayakan pencucian mesin mobil di tempat pencucian mobil karena lebih mudah dan praktis.

BACA JUGA:Filano Hybrid-Connected Hadir Dengan Warna Baru, Berikut Spedifikasi, Keunggulan, Dan Harga Jualnya

Mesin mobil menjadi bagian yang jarang dibersihkan, padahal meskipun di bagian dalam, mesin tidak terhindar dari kotoran dan membersihkan mesin mobil secara berkala dapat menjaga ketahanan mesin itu sendiri.

Namun karena terdapat banyak kabel dan bagian yang rentan rusak, membersihkan mesin mobil tentu tidak akan semudah membersihkan bagian luar mobil juga tidak bisa sembarangan.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut lima langkah membersihkan mesin mobil:

1. Bagian elektrikal atau bagian kabel mobil ditutup dengan plastik agar tidak terkena air dan menghindari kerusakan mesin.

2. Semprot air ke bagian yang ingin dibersihkan menggunakan semprotan air, jangan lupa menghindari bagian yang sudah ditutupi.

BACA JUGA:Hati-hati! Berikut 8 Tips Saat Mau Servis Kaki-Kaki Mobil di Bengkel Agar Tidak Tertipu

3. Aplikasikan degreaser sambal sikat menggunakan sikat gigi atau sikat mesin. Gunakan pelindung mata dan tangan saat menyikat mesin agar menghindari mata dan tangan terkena degreaser.

4. Semprotkan air (jangan dengan tekanan tinggi) ke bagian yang sudah disikat untuk membersihkan sisa degreaser.

5. Tahap akhir, semprotkan dengan kompresor udara agar air dapat cepat menetes turun

Selain 5 tahapan di atas, adapula hal-hal yang harus diperhatikan saat membersihkan mesin mobil:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: