Kembangkan Bisnismu, Berpromosi lewat voucher di DANA Deals

Kembangkan Bisnismu, Berpromosi lewat voucher di DANA Deals

IST/BE Untuk mengembangkan bisnismu, kamu bisa melakukan promosi lewat voucher di DANA Deals --

BENGKULUEKSPRESS.COM - Berpromosi lewat voucher di DANA Deals: atur budget, jumlah voucher dan periode promo sesuai kebutuhan bisnis. Semuanya lengkap dan mudah dibuat!

Keuntungan berpromosi lewat voucher di DANA Deals adalah:

1. Jangkau banyak pelanggan

Voucher tokomu akan dilihat dan dibeli oleh 130 juta pengguna DANA!

2. Dekorasi vouchermu

Buat desain voucher yang menarik secara fleksibel sesuai dengan bisnismu.

Melansir dari dana.id, cara simpel buat voucher di DANA Deals

1. Atur periode dan budget promo

Pilih tanggal masa berlaku dulu, lalu tentukan harga, jumlah, dan nilai voucher yang kamu mau.

2. Pilih visual banner yang cocok

Pilih desain banner yang sudah disediakan berdasarkan tipe dan kebutuhan bisnismu.

3. Luncurkan promo ke pelanggan

Tinjau ulang promomu lalu vouchermu akan langsung aktif dan sial dijual ke pelanggan.

BACA JUGA:Cara Membeli Sekaligus Menggunakan Voucher DANA Deals di Merchant DANA

DANA Deals adalah fitur untuk membeli voucher yang bisa digunakan di merchant DANA.

Kelebihan dari DANA Deals diantaranya adalah:

* Beli voucher dengan harga & promosi menarik.

* Transaksi mudah & cepat dengan pembayaran online.

* Pembelian voucher bisa menggunakan metode pembayaran yang ada di DANA.

* Pembayaran lebih aman dengan kode PIN & OTP.

 

Cara membeli voucher di DANA Deals

* Buka aplikasi DANA, tap 'Semua Layanan'.

* Tap 'DANA Deals'.

* Pilih Voucher yang kamu inginkan, pastikan kamu baca instruksi serta syarat & ketentuan.

* Tap 'Beli', apabila voucher tersedia akan muncul notifikasi, lalu tap 'Beli Sekarang'.

* Lakukan pembayaran & voucher langsung dikirim ke Pocket DANA.

BACA JUGA:Anda Pengguna DANA QRIS? Segini Lho Biaya Layanan Menggunakan Kartu Debit/Kredit di Aplikasi DANA

 

Cara menggunakan voucher yang sudah dibeli

* Pastikan kamu sudah membaca cara penggunaan voucher yang kamu beli.

* Kunjungi website atau aplikasi merchant DANA sesuai vouchermu.

* Pilih produk yang kamu inginkan.

* Lakukan pembayaran dengan DANA.

* Voucher akan otomatis memotong harga transaksi sesuai ketentuan masing-masing voucher.

 

Jika voucher yang sudah dibeli tidak ada di Pocket,  pastikan pembelian vouchermu sudah berhasil dan lakukan pengecekan di menu Riwayat untuk transaksimu.

Jika transaksi berhasil tetapi voucher tidak ada di Pocket, silakan kirim keluhanmu ke DIANA (Asisten Digital DANA) di halaman Saya pada menu Pusat Resolusi di aplikasi DANA untuk bantuan selanjutnya.

BACA JUGA:Gak Perlu Repot Top Up Saldo, Begini Cara Transaksi Pakai Kartu Debit di Aplikasi DANA

Syarat dan ketentuan voucher DANA Deals

* Voucher hanya berlaku untuk transaksi di website atau aplikasi merchant DANA.

* Voucher berlaku tanpa minimum pembelian.

* Voucher tidak dapat digabungkan dengan promo lainnya.

* Voucher akan otomatis memotong nomimal transaksi.

* Jika transaksi gagal, maka voucher tidak dapat dikembalikan/diuangkan.

* DANA berhak, tanpa pemberitahuan sebelumnya, melakukan tindakan-tindakan yang diperlukan apabila diduga adanya tindakan kecurangan atau penyalahgunaan dari pengguna.

* DANA berhak meminta pengguna untuk melakukan peningkatan akun menjadi DANA Premium jika diperlukan untuk verifikasi data.

* Syarat dan ketentuan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Demikianlah informasi mengenai cara mengembangkan bisnis melalui promosi dengan memanfaatkan voucher di DANA Deals. Semoga bermanfaat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: