Trigol Dzemaili Bawa Napoli Kembali Kedua Besar

Trigol Dzemaili Bawa Napoli Kembali Kedua Besar

\"napoligetty\"Aksi menawan gelandang Blerim Dzemaili yang mencetak hat-trick membuat Napoli secara dramatis menang 5-3 atas tuan rumah Torino sehingga kembali naik ke posisi dua klasemen Serie A, Minggu (31/3) dinihari WIB. Dengan tambahan tiga poin ini Napoli mengoleksi 59 poin dan kembali menempati posisi dua yang sempat beberapa jam di duduki AC Milan yang mengemas 57 poin. Sementara Torino terpuruk di posisi 14 dengan 35 angka. Bermain di Stadion Olimpico, Napoli membuka keunggulan mereka di menit 10 melalui tendangan jarak jauh Dzemaili. Mantan pemain Parma itun melepaskan tembakan dari jarak 35 yard yang gagal dibendung Jean Francois Gillet. Torino tidak tinggal diam dan bisa menyamakannya kala laga berjalan setengah jam. Paulo Barretto memanfaatkan kemelut di kotak penalti Napoli guna melepaskan tendangan yang membentur kiper Antonio Rosati sehingga menyulitkan bek Paolo Cannavaro untuk menyapunya. Delapan menit kemudian, Napoli berpeluang kembali unggul saat mendapat hadiah penalti akibat Christian Maggio dilanggar di kotak terlarang. Sayangnya eksekusi Marek Hamsik masih mampu digagalkan Gillet. Napoli baru bisa unggul lagi dua menit setelah jeda. Dzemaili membukukan gol keduanya setelah meneruskan kerja keras Hamsik. Petaka menimpa Napoli di menit 72, Edinson Cavani menyentuh bola di kotak terlarang sehingga Torino dihadiahi penalti. Jonathas yang dipercaya sebagai algojo sukses memperdaya Rosati. Memasuki menit 78, Torino bahkan bisa membalikkan kedudukan. Umpan Alessio Cerci yang salah diantisipasi Miguel Britos memudahkan Chrstian Meggiorini membobol gawang Rosati. Keunggulan Torino ini tidak mampu dipertahankan dengan baik. Di menit 81, hat-trick Dzemaili membuat papan skor berimbang 3-3. Kembali Dzemaili memaksimalkan umpan matang Hamsik. Tiga menit setelahnya, Napoli balik memimpin. Kali ini Cavani yang mencatatkan namanya di papan skor. Pemain asal Uruguay ini melepaskan tendangan bebas yang mengecoh Gillet. Napoli mengakhiri perlawanan Torino berkat gol kedua Cavani di masa injury time. Mantan bomber Palermo itu menanduk umpan Camilo Zuniga pada serangan balik cepat. Susunan Pemain: Torino: Gillet; Darmian, Glik, Rodriguez, D’Ambrosio (Masiello 56); Basha, Gazzi; Cerci, Santana, Barreto (Jonathas 66), Vives (Meggiorini 56) Napoli: Rosati; Gamberini, Cannavaro, Britos (Armero 80); Maggio, Behrami, Dzemaili (Rolando 87), Hamsik, Zuniga; Pandev, L Insigne (Cavani 65)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: