Ingin Semua Doa Cepat Dikabulkan, Amalkan Amalan Ini Setelah Sholat Tahajud

Ingin Semua Doa Cepat Dikabulkan, Amalkan Amalan Ini Setelah Sholat Tahajud

Amalan setelah tahajud agar doa cepat terkabul-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Salah satu amalan yang dianjurkan saat memiliki keinginan atau hajat adalah melakukan sholat tahajud.

Sholat tahajud adalah salah satu shalat sunnah yang dikerjakan di malam hari, umumnya setelah seseorang terbangun dari tidur.

 Menurut pandangan para ulama, amalan sholat tahajud dianggap sebagai sunnah yang sangat dianjurkan karena merupakan praktik yang rutin dilakukan oleh Rasulullah SAW.

BACA JUGA:Manfaat Tahajud Bagi Kesehatan, Simak Penjelasan dr Zaidul Akbar Berikut Ini

BACA JUGA:Ustadz Adi Hidayat Ingatkan 2 Amalan Ini Setelah Tahajud, Manfaatnya Luar Biasa

Manfaat dan keutamaan dari sholat tahajud secara eksplisit disebutkan baik dalam Al-Quran maupun dalam hadits.

Sholat tahajud merupakan amalan yang sangat dianjurkan dalam agama Islam, ditekankan oleh sumber-sumber utama seperti Al-Quran dan hadits Nabi Muhammad SAW.

Salah satunya terdapat dalam surah Al Isra ayat 79 yang artinya:

"Dan dari sebagian malam shalat tahajudlah kamu (Muhammad) dengan membaca Al-Qur’an (di dalamnya) sebagai suatu ibadah tambahan bagimu, mudah-mudahan Tuhanmu menempatkanmu pada tempat yang terpuji,".

Kemudian dalam suatu hadist Rasulullah SAW bersabda yang artinya:

"Diriwayatkan dari Abu Hurairah ra, dan ia marfu’kan kepada Nabi Muhammad, ia berkata: ‘Nabi Muhammad ditanya shalat apa yang paling utama setelah sholat Maktubah dan puasa apa yang paling utama setelah puasa bulan Ramadhan?’

Lalu Nabi menjawab: ‘Shalat paling utama setelah sholat Maktubah adalah shalat di tengah malam dan puasa paling utama setelah puasa bulan Ramadhan adalah puasa bulan Allah, Muharram,".

Sholat tahajud bisa dilakukan setelah seseorang bangun tidur pada malam hari. Tidak ada batasan maksimal jumlah rakaat yang bisa dikerjakan dalam sholat tahajud.

BACA JUGA:Agar Dibukakan Pintu Rezeki, Amalkan Doa Berikut Setelah Sholat Tahajud

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: