Tampil Percaya Diri, 17 Mahasiswa Unib Lulus Uji Kompetensi Public Speaking IPSA Bengkulu

Tampil Percaya Diri, 17 Mahasiswa Unib Lulus Uji Kompetensi Public Speaking  IPSA Bengkulu

Mahasiswa FISIP UNIB ikuti uji kompetensi mahasiswa bidang public speaking-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM -  Kegiatan uji kompetensi bidang public speaking dan presentation skills Indonesian  Profesional Speaker Association (IPSA) Bengkulu kembali digelar.

Kali ini sebanyak 17 mahasiswa asal Universitas Bengkulu mengikuti kegiatan uji kompetensi bidang public speaking dan presentation skills IPSA Bengkulu. 

Kegiatan tersebut berlangsung selama dua hari sejak 1-2 Desember 2023 secara daring dan luring di Kampus Universitas Bengkulu.

Dikatakan DPD IPSA Bengkulu, Dr Lisa Adhrianti, M.Si, CPS, kegiatan ini merupakan kali kedua yang dilakukan IPSA Bengkulu bekerjasama dengan Universitas Bengkulu.

BACA JUGA:Guru SLBN di Kota Bengkulu Raih Penghargaan Presiden di Peringatan HGN 2023

Kegiatan yang menekankan pada bidang bidang public speaking ini diharapkan dapat menjadi bekal para mahasiswa/mahasiswi apabila nanti akan mencari pekerjaan setalah menamatkan kuliah.

"Ini kegiatan uji kompetensi mahasiswa bidang public speaking & presentation skills IPSA Bengkulu bacth 2 yang diikuti oleh jurusan administrasi publik dan ilmu komunikasi UNIB. Untuk peserta ada 17 orang dan Alhamdulillah semuanya dinyatakan lulus," ujar Lisa, Minggu (3/12/2023).

Masih kata Lisa, kemampuan berbicara di muka umum menjadi hal yang sangat penting dan tidak semua orang bisa melakukannya.

Untuk dapat melakukan itu, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan. Seperti percaya diri, penyusunan konsep ketika akan berbicara didepan umum, vocal yang jelas serta berpenampilan menarik.

"Modal awalnya itu percaya diri, kalau sudah percaya diri dan tidak gugup didepan orang maka apa yang akan disampaikan ke audiens itu bisa diterima," sambungnya.

Sementara itu Ketua Panitia Iyud Dwi Mursito menambahkan, uji kompetensi public speaking ini mendatangkan tim penilai atau asesor dari  pusat yang dalam hal ini dihadiri langsung oleh Ketua Umum IPSA, Donny de Kaizer.

BACA JUGA:Beasiswa Kuliah Gratis Bagi OSIS Dibuka Kembali, Kata Gubernur Bengkulu Ini Syaratnya

Selama mengikuti uji kompetensi, peserta dibekali materi terlebih dahulu yang disampaikan oleh para fasilitator secara daring.

Setelah itu di hari kedua, para peserta melakukan presentasi sebagai seorang pembicara publik dengan materi yang telah dipersiapkan oleh peserta masing-masing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: