Pemkot Luncurkan E-KTP Mobile

Pemkot Luncurkan E-KTP Mobile

\"rudiBENGKULU, BE - Perekam Kartu Tanda Penduduk Elektronik atau disingkat E-KTP saat ini akan menjangkau seluruh penduduk Kota Bengkulu. Pasalnya, Walikota H Helmi Hasan SE meluncurkan produk baru berupa E-KTP Mobile. E-KTP Mobile yang akan terus berkeliling ini akan mendatangi rumah-rumah warga masyarakat Kota Bengkulu dari seluruh lapisan yang tidak berkesempatan hadir di kecamatan maupun ke Dinas Dukcapil dalam memperoleh pelayanan kependudukan dan pencatatan sipil.   Entah karena sakit atau alasan-alasan lainnya.

\"Ini baru langkah awal. Karena sifatnya hanya pendataan. Sementara proses pencetakan E-KTP ini masih dilakukan oleh pemerintah pusat di Jakarta. Karena hanya mereka yang memiliki alatnya. Tapi kedepan kita akan berupaya agar kita memiliki alatnya sendiri sehingga proses pembuatan E-KTP dapat dilakukan secara lebih cepat,\" cetus Helmi.

Helmi juga meminta seluruh jajaran tingkat camat dan lurah untuk mensosialisasikan perekaman E-KTP bergerak ini sebagaimana ia berharap program 8 tekad Bengkuluku Bersih dapat terealisasikan.  “Tahun ini adalah tahun bagi kita untuk giat bekerja, bagi PNS jangan hanya datang ke kantor, dan duduk-duduk di ruangan saja.

Tapi bekerjalah sesuai dengan tugasnya masing-masing,” pesannya. Sementara itu, Kepala Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kota Bengkulu H Joniawan Mahajaya SH mengatakan, melalui program ini penduduk wajib E-KTP bisa memperoleh KTP elektronik berbasis NIK Nasional dengan tanpa dipungut biaya alias gratis. Kedepan NIK tentunya diperlukan dalam pengurusan dokumen-dokumen penting seperti SIM, NPWP, paspor, polis asuransi, sertifikat dan penerbitan identitas lainnya.

“E-KTP merupakan dokumen kependudukan yang memuat sistem keamanan atau pengendalian baik dari sisi administrasi ataupun tekhnologi informasi dengan berbasis pada database kependudukan nasional.

Mengenai manfaat dari E-KTP adalah identifikasi jati diri secara benar dan akurat terhadap dokumen kependudukan bagia setiap orang, sebagai kunci akses untuk identifikasi jati diri penduduk dalam pelayanan publik dan efisiensi dan efektivitas pelayanan publik bagi semua sektor yang memudahkan bagi setiap kegiatan penduduk,” papar Joniawan.

Pada acara launching itu, Helmi sempat meninjau kendaraan E-KTP Mobile yang didalamnya memuat fasilitas untuk perekaman E-KTP bagi masyarakat. Pada acara itu, juga dilakukan penyerahan secara simbolis akta kematian kepada perwakilan warga.

Usai melaunching E-KTP mobile, Helmi yang juga didampingi Wakil Walikota Ir Patriana Sosialinda, langsung melaksanakan perekaman data terhadap Rosmini (84), warga RT 2 Kelurahan Beringin Raya. Rosmini selama ini mengalami kesulitan untuk datang melakukan perekaman data E-KTP karena kondisi usia dan kesehatannya tak memungkin ia beranjak dari tempat tidurnya. (009)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: