Apple Mengalah, Turuti Kemauan Google Adopsi RCS

Apple Mengalah, Turuti Kemauan Google Adopsi RCS

Rich Communication Services Google--

BENGKULUEKSPRESS.COM - Apple akhirnya mengalah kepada Google. Dengan demikian perselisihan soal warna gelembung chat antara Google dan Apple akhirnya tuntas. 

Pihak Apple akhirnya mengumumkan akan mengadopsi standar perpesanan RCS (Rich Communication Services) di aplikasi iMessage. 

"Tahun depan nanti, kami akan menambah dukungan RCS Universal Profile, standar yang saat ini diterbitkan oleh GSM Association," kata juru bicara Apple, Jacqueline Roy.

BACA JUGA:Steve Jobs Sang Pendiri Apple, Begini Rahasia Suksesnya

BACA JUGA:Mengejutkan, Pemilik iPhone Ternyata Banyak Yang Menggunakan Xiaomi

Dengan iMessage yang mendukung RCS, maka pengalaman berkirim pesan SMS/MMS antara pengguna Android dan iPhone bakal layaknya antar sesama pengguna iMessage. 

RCS adalah standar untuk memodernisasi SMS/MMS. Google menggunakan standar ini untuk aplikasi Messages, yang dibuat untuk menggantikan fitur SMS di HP Android.  

Selama ini, pesan SMS/MMS yang dikirim dari HP Android ke iPhone, termasuk yang melalui aplikasi Messages dari Google, akan muncul dalam gelembung chat warna hijau, bukan biru layaknya sesama pengguna iMessage. 

Bukan soal warna saja, beda standar perpesanan ini juga memengaruhi pengalaman pengguna Messages di Android berinteraksi dengan pengguna iMessage di iPhone, seperti pemutaran video HD, berkirim link URL, reaksi emoji, dan sebagainya. 

Dengan Apple mengadopsi standar RCS, maka pesan yang dikirim pengguna Android ke iMessage akan tampil layaknya antar pengguna iMessage. Pesan ini juga akan dikirim melalui jaringan mobile data/WiFi, bukan jaringan seluler. 

BACA JUGA:Kompak Perusahaan Besar Tarik Iklan Dari X, Diantaranya Apple dan IBM

BACA JUGA:Demi Samsung, Google Gelontorkan Rp 124 Triliun, Ini Alasannya

"Kami yakin RCS Universal Profile akan menawarkan pengalaman interoperabilitas yang lebih baik dibanding SMS atau MMS. Ini akan tersedia pada iMessage," kata Jacqueline. 

Adapun RCS terbaru kini dilengkapi dengan fitur ala iMessage, seperti ikon tanda pesan sudah dibaca, indikator ketika pengguna lain sedang mengetik, dukungan gambar dan video resolusi tinggi (HD), serta berbagi lokasi lewat pesan teks. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: