Hingga 2024 Tenaga PTT Pemkot Bengkulu Tak Bakal Dirumahkan

Hingga 2024 Tenaga PTT Pemkot Bengkulu Tak Bakal Dirumahkan

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) kota Bengkulu, Achrawi-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Pemerintah Kota Bengkulu belum menerima juklak dan juknis terkait perekrutan tenaga PPPK yang direncanakan pemerintah pusat sebagai pengganti tenaga PTT di Pemerintahan. 

Terkait hal tersebut, Pemkot Bengkulu melalui Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Bengkulu Achrawi menjamin tenaga PTT tak akan dirumahkan dan tetap bisa bekerja. 

Pemkot sendiri sudah melakukan penataan dan pendataan terhadap seluruh tenaga PTT yang saat ini masih bekerja dan rencananya akan dimasukkan ke data base Organisasi dan Tata Laksana (Ortala). 

Nantinya dari data ini diketahui berapa kebutuhan OPD untuk tenaga PPPK yang akan diajukan ke pemerintah pusat. 

BACA JUGA:Medy Pebriansyah Masih yang Terbaik Menurut Pj Walikota, Usulan Pj Sekda Kembali Dikirim

"Tenaga PPT ini masih akan bekerja sampai 2024, karena petunjuk rencana PPPK dari pusat belum kita terima. Nanti kalau dirumahkan siapa yang membantu para ASN kita ini kan. Jadi tidak akan dirumahkan dan tidak juga dilakukan penambahan," jelas Achrawi, Senin (30/10/2023). 

Nantinya jika ada kuota PPPK yang disediakan pemerintah pusat untuk dipekerjakan di OPD, para PTT inilah yang akan mengikuti seleksi PPPK. 

Saat ini berdasarkan hasil pendataan yang dilakukan, jumlah PTT di Pemkot Bengkulu ada sekitat 2800 orang. 

BACA JUGA:Pj Walikota Lepas 44 Jamaaah Umrah ke Tanah Suci, Minta Doakan Kota Bengkulu Diberkahi

Jika nantinya seiring waktu jumlah ini berkurang, hal itu karena ada tenaga PTT yang dievaluasi terkait kinerja ataupun yang mengundurkan diri. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: