Kolesterol Tinggi, Hindari Konsumsi Makanan Ini
Kolesterol Tinggi, Hindari Konsumsi Makanan Ini-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-
BENGKULUEKSPRESS.COM - Pengidap kolesterol tinggi sebaiknya memperhatikan pola hidup sehat, termasuk memahami beberapa pantangan yang dapat memicu kolesterol tinggi.
Kambuhnya kolesterol tinggi sering kali dipicu oleh makanan berlemak, salah satunya gorengan.
Terlalu banyak mengonsumsi makanan pantangan kolesterol tinggi dapat mengakibatkan kambuhnya penyakit kolesterol hingga komplikasi serius. Maka dari itu, pengidap kondisi ini perlu mengenali beberapa pantangannya.
Berikut informasi seputar jenis makanan yang lebih baik dihindari oleh pengidap kolesterol tinggi.
BACA JUGA:Ingin Sembuh dari Kolesterol? Coba Lakukan Langkah Ini
Makanan Pantangan Kolesterol Tinggi
Pengidap kolesterol tinggi disarankan selalu memperhatikan pola makan untuk menjaga kadar kolesterol normal dalam tubuh. Untuk itu, ketahui beberapa makanan pantangan kolesterol tinggi berikut ini :
1. Gorengan
Gorengan mengandung kalori dan lemak trans/lemak jenuh tinggi yang dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam darah. Di mana kondisi ini juga bisa meningkatkan risiko terkena penyakit jantung, obesitas, dan diabetes.
Hal ini juga berlaku pada sayuran yang digoreng, seperti kol goreng. Itulah mengapa pengidap kolesterol tinggi disarankan untuk membatasi konsumsi gorengan.
Sebagai alternatif, Anda dapat mengolah makanan dengan cara mengukus, merebus, atau memanggangnya agar lebih aman bagi kesehatan.
BACA JUGA:Selain Nyeri Dada, Ini Gejala Kolesterol Tinggi yang Perlu Diwaspadai
Pantangan kolesterol tinggi selanjutnya adalah makanan cepat saji atau fast food. Apabila Anda memiliki riwayat kolesterol tinggi, maka Anda disarankan untuk mengurangi konsumsi makanan cepat saji.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: