Selain Aromaterapi, Ini 5 Manfaat Bunga Kenanga bagi Kesehatan

Selain Aromaterapi, Ini 5 Manfaat Bunga Kenanga bagi Kesehatan

Manfaat utama yang ditawarkan oleh bunga kenanga adalah kemampuannya dalam mengatasi stres dan kecemasan. --

BENGKULUEKSPRESS.COM - Bunga kenanga atau dalam bahasa latin disebut Cananga odorata merupakan salah satu jenis tanaman herbal yang sering dimanfaatkan sebagai aromaterapi yang menenangkan. Secara morfologi, kenanga memiliki 6 kelopak yang berukuran sempit dengan warna kuning kehijauan. 

Bentuk bunganya menyerupai bintang laut dengan aroma yang harum. Sehingga banyak produsen parfum menggunakan bunga kenanga sebagai bahan utamanya. Tanaman bunga ini tumbuh subur di daerah tropis, sebab kenanga adalah bunga yang berasal dari Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

BACA JUGA:Infinix Luncurkan Laptop Tipis INBook X3 Slim, Harga Mulai 6 Jutaan

Selain sebagai aromaterapi, bunga kenanga juga memiliki manfaat lain yang tak kalah penting bagi kesehatan. Menfaat tersebut berasal dari senyawa aktif yang terdapat pada bunga kenanga, seperti benzyl benzoate, beta-caryophyllene, methyl benzoate, geranyl acetate, benzyl acetate, geraniol, linalool, serta Germacrene-d. Lantas, seperti apa penjelasan tentang manfaat bunga kenanga bagi kesehatan? Berikut lima diantaranya.

BACA JUGA:Polda Bengkulu Amankan 104 Tersangka dan 191 BB Hasil Ops Musang Nala II

1. Bantu Atasi Stres dan Kecemasan

Manfaat utama yang ditawarkan oleh bunga kenanga adalah kemampuannya dalam mengatasi stres dan kecemasan. Sebuah studi dari Journal of evidence-based integrative medicine menyebutkan bahwa kandungan senyawa aktif linalool pada kenanga yang bisa memberikan efek relaksasi pada tubuh serta pikiran.

Caranya terbilang mudah, Anda cukup menuangkan beberapa tetes minyak essensial bunga kenanga pada diffuser, lalu menghirup aromanya. Jika tidak memiliki diffuser, Anda bisa menggunakan air hangat yang telah dicampur minyak essensial. Campuran air hangat dan minyak tersebut akan menghasilkan uap beraroma kenanga yang harum dan menenangkan.

BACA JUGA:Dompet Digital Langsung Cair Saldo DANA Gratis Rp100.000 Tanpa Perlu KTP

2. Mengobati Sesak Nafas dan Bronkitis

Brontkitis merupakan peradangan yang terjadi pada saluran pernafasan akibat infeksi bakteri dan virus. Disamping itu, paparan polusi seperti asap rokok juga bisa menjadi faktor pemicunya. Tanda dan gejala  dari bronkitis berupa batuk kering atau berdahak secara terus menerus. Terkadang disertai rasa sesak yang mengganggu.

Selain dari obat-obatan medis, Anda juga bisa memanfaatkan bunga kenanga untuk mengatasi masalah ini. Sebab, bunga kenanga memiliki senyawa aktif benzyl benzoate yang berfungsi sebagai antiradang dan antibakteri, seperti dilansir pada jurnal Planta Medica.

BACA JUGA:Kesempatan! Cuma Jawab Kuis, E-Wallet Langsung Cair Saldo DANA Gratis Rp200.000

Caranya, sediakan setengah genggam bunga kenanga dan satu sendok gula pasir lalu rebus hingga mendidih dan saring airnya. Lalu minum air rebusan sebanyak dua kali sehari secara rutin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: