Minim Ruangan Belajar

Minim Ruangan Belajar

HINGGA saat ini, sejumlah sekolah di kabupaten Seluma masih minim ruangan belajar yang dalam keadaan layak pakai. Seperti yang dialami SMPN 32 Satu Atap Talang Demang. Mirisnya, untuk belajar, siswanya terpaksa membagi dua ruangan dengan sekat triplek serta satu kelasnya lagi menempati ruangan guru.

“Untuk Belajar saja kami menggunakan dedung satu yang disekat dengan triplek. Juga menggunakan ruangan guru untuk belajar Siswa kelas Satu hingga tiga,”terang Kepala Sekolah SMP 32 Satu Atap Talang Demang, Sahlan.

Sedangkan untuk Ujian Nasional (UN) yang beberapa saat lagi akan digelar, pihaknya masih menginduk ke SMP terdekat. Selain itu, ujian praktek dilakukan dengan belajar di ruangan seadanya. Diharapkan Kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Seluma, katanya, supaya membantu pembangunan gedung belajar sekolah tersebut. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: