Sudah Kenal Suzuki Katana Mesin 125 cc? Bensinya Irit Banget Tembus 63 Km/Liter

Sudah Kenal Suzuki Katana Mesin 125 cc? Bensinya Irit Banget Tembus 63 Km/Liter

Suzuki Katana Mesin 125 cc-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Ternyata ada Suzuki Katana bermesin 125 tapi pakai setang motor, loh kok?

Jika mendengar nama Suzuki Katana, mayoritas brother pasti mengingat ini adalah sebuah mobil saudara Suzuki Jimny.

Namun brother MOTOR Plus tahu enggak, ternyata ada Suzuki Katana tapi versi motor nih.

Nama Suzuki Katana ternyata tak hanya ada di mobil saja, di motor pun juga ada dan termasuk ke salah satu moge legendaris Suzuki bermesin 1100 cc.

Tapi ternyata ada pula Suzuki Katana dengan mesin 125 cc loh brother! Motor ini bernama Suzuki GS125E Katana yang sempat lahir pada tahun 1982.

BACA JUGA:Aki Honda BeAT Ini Dijual Setengah Harga dari Harga Aki Bawaan, Kualitas Beda Tipis

Sesuai namanya, motor klasik Suzuki ini menggendong mesin 125 cc, jangan-jangan mesinnya mriip Suzuki Thunder 125 nih?

Menyandang nama Katana, Suzuki GS125E Katana pun memiliki desain seperti sang kakak yang bermesin 1000 cc.

Terdapat cover headlamp yang berdesain mengotak lengkap dengan visor mini di atasnya, ciri khas motor sport tahun 80-an.

Bentuk tangkinya ramping, begitu pun dengan jok yang model lurus menyatu hingga ke belakang.

Namun yang unik ada di bagian stoplamp yang seakan-akan sedikit menukik mirip hornet di cafe racer.

Suzuki GS125E Katana menggendong mesin satu silinder 124 cc SOHC 4-tak berpendingin udara.

BACA JUGA:Masih Eksis, Honda Keluarkan Supra X 125 Cross, Mirip Suzuki Satria F

Mesin ini menghasilkan tenaga 13,8 dk di 10.000 rpm dengan torsi puncak 9,8 Nm di 8.500 rpm.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: