Senang Dicemburui Suami
Reporter:
Rajman Azhar|
Editor:
Rajman Azhar|
Senin 18-03-2013,09:52 WIB
KETIKA syuting Mel’s Update dengan bintang tamu spesial Simple Plan kemarin (17/3), Melaney terlihat akrab dan sesekali saling goda dengan Pierre, Jeff, Chuck, David, dan Sebastien, para personel Simple Plan.
Saat kamera mengarah ke Tyson Lynch, suami Mel yang menggendong Chloe, buah hati mereka, pria asal Australia itu menampakkan mimik sebal.
Ditemui seusai syuting, Melaney mengakui bahwa sang suami cemburu karena melihat kedekatannya dengan para personel Simple Plan. ”Dia tahu selera gue bule,” katanya, lantas terbahak.
Namun, perempuan yang laris sebagai presenter itu buru-buru menambahkan bahwa sang suami mengerti profesinya.
”Itu kan cuma aksi di depan kamera, kali. Ingat, sekarang sudah nggak single, sudah punya anak. Kalau mau flirting beneran, malu sama anak,” ucapnya.
Perempuan berdarah Batak itu mengaku senang dicemburui suami. Artinya, tutur dia, suami sayang dan takut kehilangan.
”Asalkan cemburunya nggak too much ya. Lagian, gue lebih suka atlet ketimbang musisi. Dan gue sukanya cowok botak. Jadi, posisi Tyson aman, dia sudah komplet,” lanjutnya. (nor/c11/any)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: