Rumah Anda atau Tempat Usaha Mau Diberi Nama di Goggle Maps, Berikut Caranya

Rumah Anda atau Tempat Usaha Mau Diberi Nama di Goggle Maps, Berikut Caranya

Rumah Anda atau Tempat Usaha Mau Diberi Nama di Goggle MapsRumah Anda atau Tempat Usaha Mau Diberi Nama di Goggle Maps-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Menambahkan nama lokasi di Google Maps biasanya berguna buat aktivitas bisnis. Misal, pengguna memiliki toko, penginapan, atau bisnis lainnya dengan nama tertentu.

Untuk melakukan hal iti pengguna perlu mengetahui cara menambahkan nama tempat di Google Maps. Untuk diketahui, Google Maps punya fitur yang dapat mempermudah pengguna menemukan lokasi dengan mengedit informasinya. 

Fitur pengeditan informasi lokasi itu dapat diakses secara terbuka. Artinya, semua pengguna bisa dengan bebas mengedit informasi pada lokasi tertentu, Dengan fitur pengeditan ini, pengguna bisa menambahkan nama pada lokasi tersebut sesuai keinginan.

Agar tempat bisnis tersebut mudah ditemukan atau dicari pengguna lain di Google Maps, pengguna bisa mencantumkan atau menambahkan namanya pada peta sesuai keinginan.

Selain dapat membantu aktivitas bisnis, menambahkan nama lokasi di Google Maps juga dapat mempermudah pengguna untuk menunjukkan alamat rumah. Pengguna bisa menambahkan nama pada alamat rumahnya di peta Google Maps. 

BACA JUGA:Turun Harga, Oppo A55 Sekarang Sangat Murah

BACA JUGA:5 File Ini Harus Dihapus di HP Android jika HP Anda Tidak Mau Lemot

Mengingat fungsi fitur tersebut cukup penting, artikel ini akan membahas mengenai cara menambahkan nama tempat di Google Maps. Lantas, bagaimana cara menambahkan nama tempat di Google Maps? Cara menambahkan nama tempat di Google Maps itu cukup mudah. 

Hal yang perlu disiapkan pertama adalah pengguna telah login akun Google di aplikasi Google Maps. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah cara menambahkan nama tempat di Google Maps.

Cara menambahkan nama tempat di Google Maps 

- Buka aplikasi Google Maps di ponsel dan pastikan telah login akun Google (akun/alamat Gmail). 

- Selanjutnya, cari tempat yang hendak diberikan nama di peta Google Maps. 

- Jika sudah menemukannya, klik bagian tempat tersebut hingga muncul pin warna merah penanda lokasi. 

- Saat pin warna merah telah muncul, bakal tersedia pula jendela baru berisi informasi lokasi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: