Pelaku Penusukan di Jalan Soeprapto Bengkulu Diamankan, Ini Motifnya

Pelaku Penusukan di Jalan Soeprapto Bengkulu Diamankan, Ini Motifnya

Pelaku penusukan di Jalan Soeprapto Bengkulu diamankan Satreskrim Polresta Bengkulu-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Bengkulu berhasil mengamankan pelaku penusukan yang terjadi di kawasan Soeprapto Kota Bengkulu atau tepatnya di Simpang Lima Ratu Samban Kota Bengkulu pada Senin malam (22/5/2023).

Peristiwa berdarah ini sempat menjadi perhatian masyarakat Bengkulu lantaran tersebar ke sejumlah sosial media di Bengkulu. 

Disampaikan Kasat Reskrim Polresta Bengkulu AKP Sampson Sosa Hutapea, tindak pidana penusukan ini terjadi sekira pukul 23.00 wib. 

Dimana pelaku berinisial RC (36) warga Anggut Dalam Kota Bengkulu melakukan penusukan pada korban Yudha yang tak lain tetangganya sendiri.

BACA JUGA:Tanpa Riba, Ini Daftar Pinjaman Online Syariah yang Terdaftar di OJK

BACA JUGA:Polda Bengkulu Tangkap Pengedar Narkoba Bersama Ratusan Paket Sabu, Tersangka Warga Rejang Lebong

"Kita mendapatkan informasi terkait adanya tindak penusukan ya, kemudian kita langsung ke lokasi dan berhasil mengamankan pelaku inisial RC (36) warga Anggut Dalam," kata AKP Sampson Sosa Hutapea di Polresta Bengkulu.

Dari pengakuan pelaku, sambung Kasat Reskrim Polresta Bengkulu. Motif penusukan ini karena pelaku sakit hati dengan korban.

Namun sebelum terjadinya penusukan, antara korban dan pelaku sempat berkelahi di Smart City Ratu Samban Kota Bengkulu, lalu di lerai oleh rekan-rekannya.

Setelah berkelahi, pelaku langsung pulang kerumahnya dan mengambil senjata tajam jenis pisau dan kembali mendatangi TKP dan menusukan pisau tersebut ke korban hingga mengenai kaki bagian betis dan tangan sebelah kiri.

BACA JUGA:Kamu Mau? Perusahaan Ini Bakal Bayar Rp 1,49 Juta Per Jam Hanya untuk Menonton TikTok

BACA JUGA:dr Zaidul Akbar : Jangan Konsumsi 5 Bahan Ini Jika Mau Hidup Sehat Sampai Tua

"Pelaku sempat pulang kerumah untuk mengambil pisau dan mendatangi lagi ke lokasi kejadian dan langsung menusuk pisau ke korban. Akibat peristiwa itu korban mengalami luka dan dibawa ke Rumah Sakit terdekat," sambungnya.

Sementara itu untuk motif sakit hati ini, pihak Satreskrim Polresta Bengkulu masih mendalami dengan melakukan pemeriksaan pada pelaku.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: