Drumer Iron Maiden Tutup Usia
Reporter:
Rajman Azhar|
Editor:
Rajman Azhar|
Kamis 14-03-2013,21:30 WIB
LONDON - Kabar duka datang untuk penggemar grup band heavy metal Iron Maiden. Clive Burr, penabuh drum band cadas asal Inggris tersebut meninggal dunia dalam usia 56 tahun. Pria yang bergabung di Iron Maiden sejak 1979 tersebut meninggal karena berbagai penyakit yang bersarang di tubuhnya.
Kematian Burr meninggalkan duka mendalam untuk para personel Iron Maiden. Salah satu pendiri sekaligus bassist utama Steve Harris mengaku sangat kehilangan sejawatnya tersebut.
“Ini adalah kabar sedih yang sangat dahsyat. Dia adalah orang yang sangat mengagumkan dan memiliki kontribusi besar untuk band ini,” terang Harris seperti dilansir situs resmi band tersebut.
Vokalis Iron Maiden Bruce Dickinson pun mengatakan hal yang sama. Menurutnya, Burr adalah sosok yang selau bersemangat dan memiliki selera humor yang tinggi.
“Selama dia sakit, dia tidak pernah kehilangan selera humor. Dia adalah orang yang luar biasa dan seorang laki-laki yang sangat menghargai hidupnya,” ungkap Dickinson.
Tak hanya para personel Iron Maiden, kesedihan juga dirasakan grup band lain. Bassist Megadeth David Ellefson pun mengaku sedih mengetahui kematian Burr. Dalam status Facebooknya, Ellefson mengatakan bahwa Burr merupakan sosok yang sangat menginspirasi.
“Dia adalah salah satu drummer idola saya sepanjang masa,” demikian tulis Ellefson dalam Facebooknya.
(jos/mas/jpnn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: