Plafon KUR Bank Jatim Bisa Rp 80 Juta, Cicilan Ringan Per Bulan!
KUR Bank Jatim 2023 memberi bunga rendah yang mampu ditanggung nasabah-Bengkulu Ekspress-Istimewa
KUR Bank Jatim memiliki suku bunga mencapai 6%. Bunga tersebut dengan 0,26% per bulan flat. Jadi Anda hanya perlu membayar cicilan dan bunga. Anda tidak membayar biaya tambahan lainnya, seperti biaya provisi, administrasi bulanan, apalagi asuransi.
Tabel KUR
Pinjaman KUR di Bank Jatim dalam tabel berikut menampilkan besarnya plafon pinjaman dan juga tenor angsuran.
1. Tabel KUR Bank Jatim Mikro
Jumlah pinjaman mulai 10 juta hingga 75 juta dan tenor cicilan mulai dari 12 – 36 bulan.
2. Tabel KUR Bank Jatim Kecil
Berikut ini adalah tabel KUR Bank Jatim dengan plafon 80 juta sampai 250 juta dan tenor cicilan maksimal 48 bulan
Pengajuan Lewat Aplikasi
Setelah melihat Tabel KUR Bank Jatim 2023, dan Anda yakin ingin mengajukan pinjaman, kini tak harus datang ke bank langsung.
BACA JUGA:Insya Allah HALAL! Pinjaman KUR BSI Rp 50 Juta dengan Angsuran Rp 900 Ribuan
Bank Jatim kini sudah meluncurkan aplikasi JConect e-loan. Cukup ketuk-ketuk handphone, semua bisa dilakukan praktis dan cepat. Begini caranya :
Anda mengunduh dulu aplikasi JConnect e-loan.
Klik allow lalu lakukan aktivasi. Pastikan saat proses aktivasi, pulsa reguler Anda mencukupi untuk menerima atau berkirim SMS ke Bank Jatim.
- Kirim 6 digit kode PIN.
- Kalau berhasil, Anda pasti mendapat info melalui SMS.
- Selanjutnya klik aktivasi dan persetujuan.
- Anda harus masuk lagi ke halaman awal.
- Anda akan melihat simulasi pinjaman KUR.
- Lalu, Anda bisa mengajukan pinjaman KUR.
- Baca baik-baik syarat dan ketentuan yang berlaku. Selanjutnya isi semua dokumen yang dibutuhkan.
Gampang bukan? Asal terkoneksi internet, pengajuan pinjaman bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja. Semoga ulasan tentang Tabel KUR Bank Jatim 2023 bisa memuaskan rasa ingin tahu Anda tentang KUR Bank Jatim. (**)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: