Ini Deretan Pengusaha Indonesia yang Kaya dari Sawit
antrian mobil pengangkut TBS sawit--
BENGKULUEKSPRESS.COM - Sawit menjadi salah komoditi unggulan ekspor Indonesia. Karena itu banyak yang kaya raya dari bisnis yang bersumber dari Sawit.
Nah siapakah pengusaha sawit paling tajir dengan kekayaan mencapai triliunan rupiah. Berikut daftarnya:
Putera Sampoerna
Putera Sampoerna dikenal sebagai pemilik perusahaan rokok dan sigaret ternama dengan nama dirinya yakni PT HM Sampoerna Tbk. Namun, ia juga membangun bisnis kelapa sawit melalui PT Sampoerna Agro Tbk.
Perusahaan tersebut memproduksi produk kelapa sawit, benih unggul kelapa sawit, dan produk non sawit seperti dan karet. Kelapa sawit merupakan komoditas utama sebab produk kelapa sawit seperti CPO dan kernel sawit berkontribusi lebih dari 90 persen pendapatan konsolidasi perseroan.
Kini kekayaan Putera Sampoerna mencapai US$1,7 miliar atau setara Rp25 triliun dan menduduki posisi ke-26 sebagai orang terkaya di Indonesia.
Peter Sondakh
Peter Sondakh memang dikenal sebagai pengusaha pemilik Rajawali Corpora yang bergerak di berbagai bidang mulai dari perhotelan, media, pertambangan hingga kelapa sawit.
Di bidang media Peter memiliki Rajawali Televisi. Sementara di bidang kelapa sawit ia memiliki Eagle High Plantations. Kini, Peter memiliki kekayaan US$1,9miliar atau setara Rp 28 triliun dan menduduki posisi ke-22 sebagai orang terkaya di Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: