Gerakan Pramuka Bengkulu Siap Kerja Maksimal

Gerakan Pramuka Bengkulu Siap Kerja Maksimal

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Bengkulu Hamka Sabri menekankan agar maksimal melakukan tugas pokok dan fungsinya. Apalagi tahun ini Bengkuku diagendakan jadi tuan rumah nasional Kemah Bela Negara (KBN) tahun 2022. \"Berbeda dengan DKD (Dewan Kerja Daerah) yang hanya melaksanakan tugas internal dari organisasi, kwartir Daerah (Kwarda) 07 Bengkulu harus bekerja keras dan maksimal khususnya bagi Dewan Kerja Daerah Gerakan Pramuka Bengkulu Masa Bhakti 2021-2026 yang baru saja dilantik,\" kata Hamka, Senin (14/2). Hamka mengatakan, Kemah Bela Negara ini perlu terus dilakukan oleh DKD Gerakan Pramuka tidak hanya kepada seluruh Kwartir Cabang. Namun juga harus menyasar kepada Kwartir Nasional, karena ini merupakan kerja pertama Dewan Kerja Daerah usai dilantik. \"Panitia atau garda terdepan pelaksanaan event nasional, diharapkan memahami dan bekerja serius serta melakukan koordinasi hingga ke Kwarnas ,\" ujar Hamka yang juga menjabat Sekda Provinsi Bengkulu itu. Selain melantik DKD, Hamka juga melantik Pusinfo Kwartir Daerah 07 Bengkulu. Ia jugamengharapkan Pusinfo Kwartir Daerah 07 Bengkulu dapat mengikuti perkembangan zaman, khususnya untuk menarik generasi milenial untuk bergabung ke Gerakan Pramuka. \"Kita fungsikan Pusinfo dan saya pesankan harus menggunakan digitalisasi, baik pembinaannya, programnya harus mengikuti perkembangan zaman,\" ungkapnya. Diketahui KBN Nasional 2022 akan diagendakan pada 12 - 19 Desember mendatang di empat lokasi. Yaitu di Desa Sri Kuncoro dan Desa Sri Katon, Kecamatan Pondok Kelapa, Kabupaten Bengkulu Tengah serta di Desa Bukit Peninjauan I dan Desa Bukit Peninjauan II, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Seluma. (HBN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: