Posko Vaksinasi dan Swab Tersebar

Posko Vaksinasi dan Swab Tersebar

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Bengkulu melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) bersama pihak lainnya akan memperketat pengawasan menjelang tahun baru. Pada posko tersebut masyarakat dari luar Kota Bengkulu akan di swab antigen dan divaksin jika belum pernah divaksin. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19 varian baru. Kadis Kesehatan Hairul Arifin, Rabu (29/12) menjelaskan jika ada beberapa poko yang akan didirikan di Kota Bengkulu. Yakni di Rawa Makmur, Betungan, Nakau, Pantai Jakat dan di Sport Center yang kerap menjadi tujuan utama para wisatawan. “Selain kita membuat posko kita juga akan melakukan pemeriksaan swab antigen bagi masyarakat dari luar yang di khawatirkan membawa virus. Tapi kita tetap humanis caranya, tidak akan dengan cara-cara pemaksaan,” jelasnya Hairul. Selain pendirian posko, pemkot juga mengimbau beberapa hal yang perlu diterapkan selama berada di fasilitas umum. Yakni menjaga protokol kesehatan, tidak berkumpul-kumpul di tahun baru dan lebih baik di rumah saja. Karena di khawatirkan, jika banyak kegiatan kumpul-kumpul yang dilakukan masyarakat dapat menjadi ancaman penyebaran virus. Untuk posko penjagaan, kata Hairul, para petugas Dinkes akan standby dibeberapa posko yang telah ditetapkan. Hairul juga berpesan kepada masyarakat untuk mengaktifkan aplikasi pedulilindungi untuk memudahkan para personel pengamanan untuk mengetahui sudah di vaksin atau belum. (Imn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: