Jalan Berlubang di Kota Tais Bahayakan Pengendara

Jalan Berlubang di Kota Tais Bahayakan Pengendara

TAIS, bengkuluekspress.com - Program jalan mulus Bupati dan Wakil Bupati Seluma, menjadi atensi khusus. Pasalnya, sepanjang jalan lintas Bengkulu - Tais berlubang dan digenangi air kerap timbulnya kecelakaan berlalu lintas menjadi keluhan warga dan pengguna jalan. Kondisi tersebut semakin parah ketika memasuki musim hujan, karena air yang tergenang tersebut saat sudah membentuk danau di tengah jalan raya.

\"Jalan tersebut memang akan diperbaiki, tapi saat hujan turun justru membuat pengguna jalan tertipu dengan genangan air dan berlubang,\" tegas pengguna jalan Herman Sumiko (43).

Dikeluhkan, karena kondisi jalan yang rusak dan tergenang air tersebut, acap kali di lokasi tersebut terjadi kecelakaan terutama bagi pengendara sepeda motor roda dua. Selain tidak memahami kontur jalan, hal ini juga karena jalan yang menjadi licin.

\"Iya memang sudah sering terjadi kecelakaan. Apalagi saat hujan, pengendara sepeda motor tidak tahu kalau genangan air tersebut hampir 40 cm kedalamannya,\" imbuhnya.

Herman harapan selaku pengguna jalan berharap agar ada perbaikan. Setidaknya jangan ada lagi air yang menggenang atau dilakukan perbaikan. Paling tidak pemberitahuan jika kawasan berlubang, agar pengguna jalan yang tidak mengetahui medan jalan bisa sedikit membantu.

\"Ya setidaknya rambu rambu atau pemberitahuan kawasan jalan berlobang dalam perbaikan,\" harapnya. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: