Dana Banpol di Seluma, Naik

Dana Banpol di Seluma, Naik

TAIS, bengkuluekspress.com - Memasuki pertengahan tahun 2021, dana bantuan partai politik (Banpol) di Badan Kesatuan Bangsa Politik (Kesbangpol) Kabupaten Seluma di pastikan mengalami kenaikan dan hanya menunggu di tekennya peraturan Bupati(Perbup) Seluma.

Plt Kepala Badan Kesbangpol Seluma, Darlinda, SPd, MM membenarkan jika hingga saat ini dana Banpol segera dicairkan oleh 10 Parpol pemenang pemilu di DPRD Seluma.

\"Sudah pasti mengalami kenaikan setiap partai mencapai Rp 8000 ribu persuara dan sekarang masih menunggu Perbup untuk di teken oleh Bupati seluma,\" ujarnya.

Dijelaskan, dana Banpol dalam waktu dekat 10 parpol sudah bisa mengusulkan. Pasalnya, saat ini ajuan perbup sudah disampaikan. Termasuk pengusulan kenaikan anggaran setiap suaa sehingga setiap parpol mencapai Rp 8000 ribu per suara

Darlinda menambahkan, di tahun 2021 ini anggaran dana Banpol untuk 10 parpol pemenang pemilu 2019 sebesar Rp 1 miliar. Dana tersebut telah masuk ke kas Kesbangpol Seluma.

\"Segera ajukan berkas pencairannya. Agar dapat kami proses, jangan sampai dana ini nanti hangus karena telat pengajuan,\" pungkasnya. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: