Berantas Narkoba, Usulkan Pendirian BNNK

Berantas Narkoba, Usulkan Pendirian BNNK

\"\"

BINTUHAN, bengkuluekspress.com - Guna pencegahan dan pemberantasan narkoba diwilayah Kabupaten Kaur, Pemkab Kaur mulai menyusun kebutuhan pengusulan pendirian Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Kaur. Selasa (6/7) Bupati Kaur H Lismidianto SH MH bersama Wabup Herlian Muchrim, ST, Sekda Kaur H Nandar Munadi, M.Si dan kepala Kesbangpol Kaur Deki Zulkarnaen MM menggelar rapat diaula lantai 3 membahas terkait hal ini.

Dalam rapat itu Pemkab Kaur akan mengajukan usulan ke BNN untuk menyetujui pendirian BNNK, beberapa kesiapan yakni Pemkab Kaur sudah menyediakan lahan kantor dan kemungkinan akan mulai melakukan pembangunan gedung secepatnya dan akan dihibahkan ke BNN. Sedangkan teknis lain Pemkab Kaur akan membentuk tim percepatan usulan itu agar dapat secepatnya disetujui berdirinya BNN.

“Di sini terpenting kita sampaikan usulan, kami berharap pendirian BNNK ini dapat segera terealisasi,” kata Bupati Kaur usai menggelar rapat pembasan pendirian BNNK, Selasa (6/7).

Dikatakan Bupati, dimana pendiran BNN Kaur sangat penting beriringan dengan perkembangan zaman, sebab untuk melakukan edukasi dan pencegahan hingga pemberantasan tidak bisa hanya berpangku tangan kebagian Satnarkoba Polres Kaur. Sebab untuk mewujudkan kaur bebas narkoba tentu membutuhkan kerja keras dan respon sejumlah pihak terkait.

“Pencegahan dan pemberantasan narkoba bukan hanya dilakukan melalui tindakan pengamanan pelakunya namun juga dibutuhkan sosialisasi, edukasi hingga motivasi kepada masyarakat untuk tidak mendekati narkoba,” jelasnya. (618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: