Kapolres Kaur Ajak Wartawan Sukseskan Program Vaksinasi

Kapolres Kaur Ajak Wartawan Sukseskan Program Vaksinasi

\"\"BINTUHAN, bengkuluekspress.com - Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Dwi Agung Setyono SIK, mengajak seluruh wartawan yang bertugas di Kabupaten Kaur untuk ikut menyukseskan atau melakukan vaksinasi Covid-19. Sehingga, program bisa berjalan lancar dan pandemi Covid-19 di Indonesia bisa segera selesai. Hal ini disampaikan Kapolres Kaur saat Coffee Morning bersama para wartawan di halaman Rumdin Kapolres Kaur, Jum’at (18/6).

“Wartawan menjadi salah satu profesi yang rentan terpapar Covid-19, selain tenaga kesehatan dan pelayan publik, sehingga saya mengharapkan kepada wartawan untuk ikut mensukseskan program vaksinasi ini,” ajak Kapolres.

Dikatakan Kapolres, dalam rangka menyambut ulang tahun Bhayangkara ke-75 yang jatuh pada 1 Juli 2021, Polres Kaur telah menyiapkan sebanyak 1.800 dosis vaksin yang akan dibagikan kepada keluarga besar Polri di lingkungan Polres Kaur, awak media dan Lansia. Juga terkait masih adanya sejumlah masyarakat dan wartawan yang ragu dengan vaksin tersebut, Dwi mengajak untuk tidak khawatir. Terlebih lagi, hingga saat ini belum ada pemberitaan terkait adanya gejala-gejala berat pasca divaksin khususnya di Kabupaten Kaur.

“Untuk vaksin ini akan kita laksanakan Selasa (22/6) di Mapolres Kaur, di sini kita menyiapkan1.800 dosis vaksin untuk keluarga besar Polri, Lansia dan wartawan. Saya mengajak masyarakat dan wartawan agar tidak ragu divaksin, karena ini untuk mencegah Covid-19,” terangnya.

Ditambahkan perwira dengan dua melati dipundak ini, ia selalu mengajak kepada wartawan untuk selalu berperan aktif dalam menyebarkan informasi ke masyarakat terkait berita mematuhi protokol kesehatan Covid-19. Juga menjadi garda terdepan mengedukasi masyarakat untuk pencegahan penyebaran Covid-19 dengan selalu mematuhi protokol kesehatan (Prokes) Covid-19 yakni selalu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak.

“Peran aktif para wartawan ini sangat penting untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat agar tetap menjaga protokol kesehatan Covid-19 sehingga harapan kita wabah Covid-19 ini segera berakhir,” harapnya.

Dalam acara Coffee Morning bersama para wartawan di halaman Rumdin Kapolres Kaur sekitar pukul 08.00 WIB itu, dihadiri para wartawan Kabupaten Kaur juga hadir para Kasat dan Kabag di lingkungan Mapolres Kaur. (618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: