Jumlah Kebutuhan THLT Lebong Bertambah

Jumlah Kebutuhan THLT Lebong Bertambah

LEBONG, bengkuluekspress.com- Kebutuhan Tenaga Harian Lepas Terkontrak (THLT) Kabupaten Lebong tahun 2021 sebanyak 1.922 orang atau naik dari perkiraan sebelumnya sebanyak 1.822 orang yag tersebar di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong. Kepala Bidang (Kabid) Mutasi, Pengadaan Pegawai dan Informasi, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumbar Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Lebong, Apedo Irman Bangsawan SH, mengatakan, bahwa kenaikan jumlah kebutuhan THLT diketahui setelah pihaknya telah menerima laporan dari masing-masing OPD. \"Data awal sekitar 1.822 orang tetapi finalnya bertambah lebih kurang 100 orang,\" sampainya, Sabtu (10/04).

Menurutnya, akan tetapi jumlah THLT yang akan direkrut di tahun 2021 ini jumlahnya lebih sedikit dari jumlah THLT di tahun 2020 yang lalu sebanyak 2.231 orang. Sebab masing masing OPD telah melakukan pemetaan atas kebutuhan yang memang membutuhkan tenaga tambahan untuk menunjang menjalankan roda pemerintah di OPD. \"Jumlah sendiri lebih sedikit dari tahun 2020,\" ujarnya.

Ia menjelaskan, meskipun jumlah kebutuhan THLT telah diterima, akan tetapi untuk pelaksanaan uji tes kompetisi di setiap OPD belum dilaksanakan. Karena pihaknya masih melakukan pembahasan lebih lanjut. \"Akan tetapi, di bulan April inilah pelaksana uji tes kompetisi akan dilaksanakan,\" jelasnya.

Sementara itu, ditanya mengenai sudah ada OPD yang melaksanakan tes uji kompetisi, Apedo menegaskan, bahwa kegiatan tersebut bukan tes untuk penerimaan THLT, akan tetapi kegiatan tersebut merupakan evaluasi terhadap THLT yang memang biasanya dilakukan setiap 3 bulan sekali. \"Itu hanya kegiatan evaluasi, kita sudah tanyakan kepala OPD yang melaksanakannya,\" tuturnya. (614)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: