Bulan Puasa, Vaksinasi Tetap Dilaksanakan

Bulan Puasa, Vaksinasi Tetap Dilaksanakan

LEBONG, bengkuluekspress.com – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lebong membagi untuk pelaksanaan vaksinasi dikhususkan bagi lanjut usia (Lansia) umur 60 tahun dan guru dengan perbandingan 60 persen lansia dan 40 persen guru.  Selain itu, juga dipastikan meskipun dalam suasana bulan puasa, pelaksanaan vaksin tetap dilaksankan.

Hingga saat ini, penyuntikan vaksin sinovac di Kabupaten Lebong telah menjangkau sebanyak 2.160 orang yang terdiri dari tenaga kesehatan, TNI dan Polri, pejabat di lingkup Pemerintah kabupaten (Pemkab) Lebong serta beberapa pihak lainnya termasuk para awak media.

Kepala Dinkes Kabupaten Lebong, Rachman SKM MSi, mengatakan bahwa untuk pendataan yang akan divaksin saat ini masih berlangsung dengan langsung meminta data seluruh Guru dan mengambil data di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) untuk data Lansia.

“Pengambilan data sendiri berdasarkan data yang sebelumnya diambil Pemerintah pusat,” sampainya, Kamis (8/4).

Setelah semua data didapat, selanjutnya pihaknya segera akan menunggu pendistribusian vaksin sinovac dari pemerintah Provinsi Bengkulu. Dimana untuk jumlah vaksin yang didapat ada sebanyak 110 vial yang bisa divaksinkan kepada 550 orang.

“1 vial vaksin bisa untuk 10 orang dengan penyuntikan sebanyak 2 kali dengan rentan waktu saat ini 18 hari,” ujarnya

Untuk pelaskanaan pemberian vaksin, nantinya akan dipusatkan di masing-masing Pusat Kesehatan masyarakat (Puskesmas) yang ada di Kabupaten Lebong yaitu sebanyak 13 Puskesmas. Dimana dalam pelaskanaannya nanti, karena yang akan divaksin lebih banyak lansia, maka pada saat petugasmelakukan screning akan memberikan pertanyaan tambahan.

“Yang ditanyakan akan lebih detail sehingga tidak ada mengalami kesalahan,” tuturnya. (614)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: