Bupati Lebong, Kopli: ASN dan Masyarakat Harus Bahagia dan Sejahtera
LEBONG, BE – Wujudkan Masyarakat Lebong Bahagia dan Sejahtera, Bupati Lebong Kopli Ansori berjanji akan mensejahterakan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong, untuk itulah dirinya meminta kepada seluruh ASN agar bisa bekerja dengan iklas dan nyaman, terutama memberikan pelayanan kepada masyarakat. Hal tersebut disampaikannya, di acara silahturahmi Bupati dan wakil Bupati Lebong bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Lebong, di aula serbaguna Sekreatriat Kabupaten (Setkab) Lebong, Senin (01/03). “Bapak Sekda, menyangkut visi dan misi bahagia dan sejahtera mohon perhatian kesejahteraan ASN,” sampainya, Senin (01/03). Dimintanya perhatian khusus bagi ASN, dikarenakan dalam mewujdukan masyarakat Lebong bahagia dan sejahtera, maka semuanya harus dibenahi yang dimulai daripara ASN yang selama ini bekerja. Apabila memperhatian kesejahteraan mereka, maka para ASN akan bekerja dengan iklas dalam melayani masyarakat sepenuh hati. “Maka mereka akan melayani masyarakat dengan sepenuh hati, keiklasan dan kejujuran, Insyaallah,” ujarnya Ditegaskan Bupati, dirinya bersama semua ASN yang ada di Kabupaten Lebong, merupakan pelayan masyarakat, untuk itulah semua aspirasi dari masyarakat harus didengar dan terus berusaha untuk menjalankannya. “Jangan lagi merasa dirinya kepala dinas, maka tidak mau mengetahui persoalan yang ada di bawah, saya tidak mau lagi seperti itu,” tegasnya ASN bisa bekerja sesuai dengan tugas dan fungsi dan sepenuh hati, tanpa adanya hal-hal yang dalam pelaksanaan tugas diluar kebuthan masyarakat Lebong. Selagi lagi, sebagai pelayan masyarakat, dirinya mengingatkan bahwa azaz dalam kepemimpinanya adalah azaz pemenuhan kebutuhan rakyat. “Bukan atas azaz kepentingan pejabat,” ujarnya Selain itu, dirinya juga menyampaikan jika ada pihak atau pimpinan maupun rekan kerja yang memberikan ancaman (intimidasi) sehingga membuat tASN tidak nyaman dalam bekerja, maka segera melaporkannya kepada dirinya. “Karena kita dalam bekerja harus menjadi tim yang solid untuk mewujudkan Kabupaten Lebong lebih baik lagi,” jelasnya Untuk itulah, dirinya meminta kepada seluruh ASN agar bisa bekerja dengan professional menunjukan kinerjanya sesuai dengan kemampuan, serius dan tunjukan bahwa beban kerja yang diberikan dapat dikerjakan dengan baik dan benar dengan target kerja yang maksimal. “Mari kita wujudkan masyarakat Lebong yang bahagia dan sejahtera, tanpa adanya kerjasama yang baik maka hal tersebut tidak akan terwujud,” ucapnya.(614)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: