Harimau Resahkan Masyarakat Mukomuko

Harimau Resahkan Masyarakat Mukomuko

MUKOMUKO, bengkuluekspress.com – Masyarakat di Kecamatan Selagan Raya Kabupaten Mukomuko resah dengan sering munculnya harimau di dekat pemukiman penduduk. Kemunculan Harimau terakhir dilihat Jubir dan Narangko, warga Desa Lubuk Bangko Kecamatan Selagan Raya sekitar pukul 19.30 WIB, Senin (22/2) malam. Pada malam itu ke dua warga tersebut menginap di pondok kebun cabe dalam area persawahan tepatnya sebelum bendungan Desa Lubuk Bangko. Saat itu kedua warga itu melihat 2 ekor Harimau dengan ukuran 1 ekor besar dan 1 ekor kecil. “Satu Harimau besar dengan ukuran sekitar 1,5 meter,” ujar Camat Selagan Raya, Khairul Saleh SKM.

Setelah mengetahui hal itu, ke dua warga tersebut langsung menghubungi warga setempat. Sekitar setengah jam kemudian, rombongan warga yang jumlahnya mencapai sekitar seratus orang datang ke lokasi kebun untuk menjemput kedua warga tersebut. “Alhamdulillah, kedua warga itu selamat. Ketika warga tiba di lokasi ke dua Harimau itu tidak terlihat lagi,” katanya. Langkah yang dilakukan pemerintah kecamatan bersama desa, kata Camat, akan berkoordinasi dengan Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS) dan Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA). Apakah nanti akan ada upaya penangkapan terhadap Harimau itu, atau ada upaya pengusiran. “Dalam waktu dekat ini kami rapat terlebih dahulu dengan BKSDA untuk menentukan langkah-langkah selanjutnya. Karena kemunculan Harimau itu bukan hanya sekali ini saja, tetapi sudah yang kesekian kalinya. Bahkan beberapa waktu lalu sempat memangsa ternak kambing milik warga. Meski begitu, kami beharap supaya tidak melakukan tindakan sendiri seperti melukai hingga membunuh Harimau,” ingatnya. Camat juga mengimbau sepanjang belum ada upaya yang dilakukan oleh pemerintah kecamatan dan desa bersama TNKS dan BKSDA, seluruh masyarakat diminta untuk tetap waspada.(900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: