Box Control Traffic Light Kampung Bali Mati Harus Peremajaan
BENGKULU, bengkuluekspress.com - Traffic light yang berada di Kampung Bali sudah beberapa hari tak berfungsi dan menjadi keluhan pengendara yang melintas di kawasan tersebut. Hal tersebut tentunya membuat arus lalu lintas di persimpangan Kampung Bali menjadi tak beraturan dan berbahaya bagi pengendara. Hal tersebut dikarenakan box control traffic light tersebut sudah usang dan sudah sepantasnya dilakukan peremajaan. Kepala Dinas Perhubungan Kota Bengkulu, Bardin menjelaskan, pihaknya sudah menerima laporan atas kerusakan traffic light di titik Kampung Bali tersebut. Dalam waktu dekat pihaknya akan segera memperbaiki permasalahan tersebut agar kembali berfungsi. \"Insyaallah kita sedang menunggu anggaran untuk membeli suku cadangnya. Karena hanya di Kampung Bali yang belum dilakukan peremajaan karena box kontrolnya itu usianya sudah 15 tahun, pabriknya saja sudah enggak ada lagi yang jenis seperti itu. Sehingga kita kesulitan untuk ganti suku cadangnya,\" jelas Bardin, Rabu (17/02). Ia menambahkan, pada tahun ini pihaknya akan membelikan suku cadang untuk memperbaiki box control. Untuk budget pembelian 1 unit box control dibutuhkan anggaran sekitar Rp 35 juta yang rencananya akan dianggarkan pada tahun ini. \"Ini akan segera kira perbaiki. Karena ini penting bagi pengendara,\" tutup Bardin. (Imn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: