Bank Bengkulu Curup Salurkan KUR Ritel

Bank Bengkulu Curup Salurkan KUR Ritel

CURUP, bengkuluekspress.com - Dalam membantu pemerintah untuk penyalurn Kredit Usaha Rakyat (KUR). Selama ini Bank Bengkulu Cabang Curup sudah menyalurkan KUR Ritel untuk masyarakat Rejang Lebong.

Untuk tahun 2020 sendiri, Kepala Cabang Bank Bengkulu Curup, Rida Nuryani mengungkapkan penyaluran KUR Ritel yang dilakukan Bank Bengkulu Cabang Curup mencapai Rp 4 miliar.

\"Penyaluran KUR Ritel yang kita lakukan tahun 2020 lalu sekitar Rp 4 miliar, dengan jumlah debiturnya sebanyak 50 orang,\" unkap Rida saat dikonfirmasi Kamis (28/1) kemarin.

Dijelaskan Rida, penyaluran KUR Ritel dengan yang dilakukan Bank Bengkulu Cabang Curup tersebut dengan plafond pembiayaan yang disediakan mulai dari Rp 25 juta hingga Rp 500 juta.

Sedangkan untuk persyaratannya menurut Rida hampir sama dengan pinjaman kredit pada umumnya, namun khusus untuk KUR harus ada usaha produktif yang sudah berjalan minimal enam bulan. Kemudian khusus untuk KUR Ritel ini calon debitur harus memiliki agunan sesuai dengan besaran pinjaman yang akan ia ajukan.

\"Untuk suku bunga KUR Ritel ini cukup rendah karena memang disubsidi oleh pemerintah,\" tambah Rida.

Hanya saja menurut Rida, khusus untuk KUR Ritel di Bank Bengkulu angsurannya menerapkan sistem anuitas efektif yaitu pembayaran angsurannya akan terus mengecil setiap bulannya. Namun menurut Rida bila dihitung total dari angsuran tersebut nantinya akan sama dengan sistem flat atau angsuran tetap.

Dalam penyaluran KUR Ritel ini sendiri, Rida mengaku selama pandemi Covid-19 ini pihaknya lebih selektif lagi dalam memberikan pinjaman KUR Ritel kepada para debitur. Mereka lebih selektif karena khawatir nanti pembayaran angsurannya terkendala mengingat pandemi Covid-19 ini berdampak pada semua sektor.

Di sisi lain, terkait dengan target penyaluran KUR Ritel tahun 2021 ini sendiri, Bank Bangkulu Cabang Curup ditargetkan bisa menyalurkan hingga Rp 5 miliar. Namun target tersebut menurut Rida bisa berubah setelah dilakukan evaluasi.

\"Target awal yang diberikan kepada kita untuk penyalur KUR Ritel tahun ini Rp 5 miliar, namun nanti bisa lebih besar dengan melihat peluang ditahun 2021 ini,\" demikian Rida. (251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: