Alokasi Dana BOS Bengkulu Rp 424 Miliar

Alokasi Dana BOS Bengkulu Rp 424 Miliar

\"\" Alokasi Dana Bos Bengkulu 2021 Turun BENGKULU, Bengkuluekspress.com - Alokasi dana bantuan operasional sekolah (BOS) Bengkulu tahun 2021 turun senilai Rp 424 miliar lebih dibandingkan tahun lalu. Hal itu dikatakan, Kepala Kantor Perwakilan Ditjen Perbendaharaan Provinsi Bengkulu Ismed Saputra, Jumat (22/1). \"Ada penurunan alokasi dana BOS Rp 20 Miliar lebih di Bengkulu jika dibanding tahun lalu. Dimana tahun tahun ini hanya Rp 424 miliar lebih sedangkan tahun lalu Rp 464 miliar lebih,\" kata Ismed, Jumat (22/1). Ismed mengatakan, alokasi dana BOS tahun lalu terdiri dari tiga pos, yakni BOS afirmasi sebesar Rp 720 juta, BOS kinerja Rp 5.160 miliar dan BOS reguler senilai Rp 418 miliar lebih. Namun realisasinya mengalami keterlambatan akibat pandemi Covid-19. \"Pihak sekolah mengalami kendala di pembelanjaan BOS yang harus disesuaikan dengan kondisi Covid-19, \" ungkapnya. Ia menambahkan, total dana BOS yang tersalurkan pada tahun mencapai 96,3 persen dengan realisasi pencairan hanya 73 persen atau sekitar Rp326 milyar. (HBN)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: