RL Fokus Pemulihan Ekonomi
CURUP, bengkuluekspress.com - Meskipun saat ini pandemi Covid-19 masih saja berlangsung, namun ditahun 2021 ini salah satu fokus yang akan dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong yaitu melakukan pemulihan ekonomi.
\"Salah satu fokus yang akan dilakukan pemerintah Kabupaten Rejang Lebong tahun 2021 ini adalah melakukan pemulihan ekonomi,\" ungkap Bupati Rejang Lebong DR H A Hijazi SH MSi usai memimpin rapat perdana bersama kepala OPD, Camat dan pihak terkait di ruang Pola Pemkab Rejang Lebong Senin (11/1) kemarin.
Dalam upaya pemulihan ekonomi tersebut, menurut bupati ia telah meminta seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kabupaten Rejang Lebong untuk segera melaksanakan kegiatan yang telah diprogramkan terutama kegiatan yang berkaitan dengan pemulihan ekonomi.
\"Kita berharap dengan semakin cepatnya kegiatan dilaksanakan, maka perputaran keuangan akan semakin cepat dan perekonomian di Rejang Lebong bisa stabil,\" tambah bupati.
Dalam upaya mempercepat kegiatan ditahun 2021 ini, bupati mengintruksi seluruh OPD yang melikiki kegiatan khususnya yang berkaitan dengan lelang untuk mempercepat proses lelang. Baik kegiatan yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) atau yang bersumber dari Dana Alokasi Umum (DAU).
Lebih lanjut Bupati menjelaskan, terkait dengan kegiatan pembangunan fisik ditahun 2021 ini, menurutnya masih melanjutkan pembangunan fisik yang sempat tertunda ditahun 2020 lalu akibat pandemi Covid-19.
\"Kegiatan fisik yang tahun lalu tertunda, maka akan kita laksanakan ditahun 2021 ini,\" terang Bupati.
Beberapa kegiatan fisik yang akan dilanjutkan ditahun 2021 ini seperti peningkatan jalan menuju sejumlah obje wisata di Kabupaten Rejang Lebong seperti jalan menuju Puncak Bukit Kaba atau Gunung Kaba dan jalan menuju Air Terjun Batu Betiang di Desa Babakan Baru Kecamatan Bermani Ulu Raya.
\"Kita juga berharap nanti pembukaan pintu tol di Kecamatan Binduriang bisa terealisasi, karena dengan pembukaan pintu tol tersebut, maka perekonomian Rejang Lebong akan semakin bagus,\" demikian Bupati. (251)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: