Tewaskan Anggota TNI, 10 Pemuda di Rejang Lebong Diamankan

Tewaskan Anggota TNI, 10 Pemuda di Rejang Lebong Diamankan

\"\" CURUP, BE - Tim gabungan Polres Rejang Lebong dan Kodim 0409/Rejang Lebong kembali berhasil mengamankan para pelaku pengeroyokan terhadap dua anggota TNI di Lapangan Setia Negara Curup pada malam pergantian tahun kemarin. Setelah sebelumnya lima orang yang telah lebih dahulu diamankan. Kemudian pada Jumat (1/1) malam lima orang lagi berhasil diamankan oleh petugas gabungan TNI dan Polri. \"Dari total 10 orang yang diamankan, dua orang berstatus saksi,\" terang Kapolres Rejang Lebong, AKBP Puji Prayitno, SIK MH Sabtu (2/1). Dua orang yang berstatus saksi tersebut adalah D dan J yang pada saat pengeroyokan keduanya sedang membeli rokok. Sedangkan delapan orang pelaku yang berhasil diamankan adalah RW, Ro, BW, Ra, Re, Ak, KP dan Ju. Kedelapan pelaku yang berhasil diamankan tersebut memiliki peran masing-masing terhadap kedua korban baik melakukan pemukulan dengan tangan dan kaki maupun menusuk kedua korban. \"Kedelapan pelaku kita berrdasarkan peran masing-masing,\" tambah Kapolres. Kemudian menurut Kapolres, pasca diamankan pelaku tambahan pada Jumat malam kesumuanya dibawa ke Rutan Mapolda Bengkulu untuk diproses sesuai hukum yang berlaku.(Ary)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: