Pemkot Bengkulu Bagikan Bantuan Korban Banjir di Rawa Makmur
BENGKULU, bengkuluekspress.com - Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bengkulu Alex Periansyah bersama rombongan Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Fahmi Cakra Dwi Guna dan Waka Komisi III DPRD Kota Bengkulu Dediyanto meninjau lokasi banjir di RT 17, Kelurahan Rawa Makmur, Kecamatan Muara Bangkahulu, Jumat (9/10). Dinsos juga menyalurkan bantuan kepada warga terdampak banjir berupa mie instan, beras, selimut dan matras. Alex mengatakan jika bantuan yang diberikan merupakan bentuk kepedulian dari Pemkot terhadap warga yang sedang mendapat musibah. Dinsos mengambil sikap cepat respon dan memberikan bantuan pasca panik secepatnya kepada warga terdampak banjir. “Kita prihatin terhadap musibah yang menimpa warga akibat hujan intensitas tinggi dan menyebabkan banjir ini. Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang terdampak hari ini kita menyalurkan bantuan kepada warga di RT 17, Kelurahan Rawa Makmur berupa 15 dus mie instan, beras 4 karung berisi masing-masing 10 kg, selimut 20 buah dan matras 20 buah,” jelas Alex. Ia berharap bantuan tersebut dapat membantu dan berguna bagi warga yang sedang mendapat musibah banjir ini. Mengingat warga ini rumahnya sudah terendam air dan tidak bisa memasak bahkan beraktifitas lain dirumahnya. Sementara itu, disaat bersamaan, Waka Komisi III DPRD Kota Bengkulu Dediyanto mengucapkan terimakasih kepada Pemkot Bengkulu melalui Dinas Sosial telah hadir dan memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir. “Terimakasih kepada teman-teman OPD terkait yakni salah satunya diwakili Dinas Sosial yang telah memberikan bantuan. Semoga warga terbantu dengan adanya aksi cepat tanggap ini. Harapannya warga merasa lega dengan Pemkot hadir di tengah-tengah mereka,” kata Dediyanto. (Imn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: