Lelang Mobnas di Lebong Ditargetkan Hasilkan PAD Rp 1,5 Miliar

Lelang Mobnas di Lebong Ditargetkan Hasilkan PAD Rp 1,5 Miliar

LEBONG, bengkuluekspress.com– Bidang Aset Badan Keuangan Daerah (BKD) Lebong kembali berencana akan melaksanakan lelang sebanyak 26 unit mobil dinas (Mobnas) yang ditergetkan dapat menghasilkan PAD sebesar Rp 1 sampai 1,5 miliar. Kepala Bidang (Kabid) Aset BKD Lebong, Rizka Putra Utama SE MSi mengatakan, bahwa sebelumnya untuk pertengahan tahun 2020 ini telah disiapkan anggaran guna melaksanakan lelang Mobnas. Akan tetapi hal tersebut batal dilaksanakan. “Rencana sebelumnya memang ada, tetapi terpaksa kita batalkan,” sampainya, Selasa (06/1)

Akan tetapi, sambung Rizka, pihaknya kembali akan menggelar lelang terhadap 26 unit mobnas yang memang sudah masuk waktunya untuk lelang. Sehingga pihaknya mengusulkan dan sebesar Rp 100 juta melalui Alokasi Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) Lebong tahun 2020 ini. “Akan tetapi dana tersebut bukan untuk pelaksanaan lelang di tahun 2020,” ucapnya.

Ia menambahkan, anggaran tersebut peruntukan untuk pelaksanaan penilian oleh pihak Konsultan Jasa Penilai Publik (KJPP) dalam menentukan hara nilai limit masing-masing mobnas yang akan dilelang. “Tahun ini penilian, jika selesai dinilai nanti kita anggarkan untuk pelaksanaan lelang pada APBD Lebong tahun 2021,” jelasnya.(614)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: