Cegah Laka, Dishub Kaur Usulkan Rambu-Rambu Jalan
BINTUHAN, bengkuluekspress.com - Guna meminimalisir dan mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas di jalan lintas di wilayah Kabupaten Kaur.Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Kaur mengusulkan untuk menambah rambu-rambu di sejumlah titik di jalan yang rawan Laka lantas.
“Ya kita sudah mengusulkan sekitar 200 unit rambu-rambu lalu lintas di sepanjang jalan linras Kaur yang masih minim, ini usulkan kita di APBD tahun 2021 mendatang,” kata Kepala Dihub Kaur Anuar Sanusi S Pd melalui Kabid Lalu Lintas Edwarman, Selasa (29/9).
Dikatakan Edwar, dimana pengusulan penambahan rambu-rambu jalan yang dilakukan Dishub ini merupakan salah satu upaya menekan jumlah kecelakaan kendaraan yang berlalu lalang di jalan lintas Kaur. Sebab daerah Kaur termasuk banyak lokasi yang rawan kecelakaan lalu lintas dan perlu rambu lalu lintas.
“Nanti pemasangan rambu dititik-titik yang dianggap rawan akan dilakukan. Seperti di perempatan jalan, tikungan dan dititik-titik rawan lainnya,” terangnya.
Ditambahkannya, terkait dengan kerusakan dan hilangnya rambu yang ada di sepanjang jalan wilayah Kaur. Dishub Kaur juga berjanji segera diperbaiki dan juga pihaknya mengusulkan penambahan rambu, mengingat banyak ruas jalan yang sudah ditingkatkan.
“Untuk saat ini rambu-rambu lalu lintas ini ada sekitar 600 unit, dan memang ada beberapa yang rusak dan hilang. Nanti untuk yang rusak akan kita perbaiki dan kita minta kepada warga agar sama-sama menjaga rambu-rambu jalan ini,” harapnya. (irul)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: