Bupati Kabupaten Kepahiang Perjuangkan Bedah 9.000 Rumah
KEPAHIANG, BE - Masih banyaknya Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Kabupaten Kepahiang, menjadi pekerjaan rumah (PR) Pemerintah Daerah Kabupaten Kepahiang. Setidaknya ada sekitar 9.000 unit rumah warga di 8 kecamatan masuk katagori RTLH. Tentunya tempat tinggal bagi warga kurang mampu tersebut mesti diperjuangkan pemerintah supaya menapat bantuan bedah rumah atau yang sekarang disebut program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS). Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Kepahiang, Rudi Andi Haloho, S.T menerangkan, data RTLH untuk Kabupaten Kepahiang, sudah masuk dalam database Kementerian Pekerjaan Umum melalui Dirjen Perumahan. \"Ditahun ini kita dapat sebanyak 166 unit dari Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum, kegiatannya sudah diluncurkan beberapa waktu lalu,\" ungkap Rudi. Dikatakan Rudi, pembangunan BSPS 2020 tersebar diempat kecamatan yakni, Kecamatan Kepahiang, Seberang Musi, Ujan Mas dan Kecamatan Merigi. \"Sebenarnya program BSPS yang direalisasikan tahun ini merupakan usulan dari tahun lalu. Dari 1.230 usulan yang diajukan yang tersebar pada 33 desa di Kabupaten Kepahiang, tahun 2020, Alhamdulillah kita mendapatkan realisasi sebanyak 166 unit,\" ujar Rudi Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattullah Sjahid, MM IP mengatakan, memperjuangkan agar 8.000 unit lebih RTL di Kabupaten Kepahiang mendapatkan perhatian Pemerintah RI untuk dapat dibangun. \"Tahun ini ada di 4 kecamatan, yaitu Kepahiang, Ujan Mas, Merigi dan Seberang Musi. Selanjutnya, menyusul Kecamatan Tebat Karai, Bermani Ilir, Kabawetan dan Muara Kemumu,\" jelas Hidayattullah.?? Dijelaskan bupati lagi, selain program BSPS dari Kementerian PUPR, program perbaikan rumah warga juga ada dari Kementerian Sosial (Kemensos). Kedua program nasional itu terus diperjuangkan pemerintah daerah supaya bisa sampai kemasyarakat Kepahiang. (320)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: